RUANG DIORAMA 2
Melanjutkan ruang Diorama 1 ruang ini berisikan diorama- diorama seperti : Pertempuran lima hari lima malam di Palembang, pertempuaran Cibadak Sukabumi, penumpasan peristiwa 3 daerah di Pekalongan, dan masih banyak lagi.
Ruang ini berisikan foto-foto jenderal yang pernah menjabat sebagai panglima TNI.  Mulai dari  Letnan Jenderal Soedirman, Jenderal Major TB Simatupang, Jenderal TNI Abdul Haris Nasution, Laksamana Udara Soerjadi Soerjadarma, sampai dengan Jenderal TNI Andika Perkasa. Sementara Laksamana TNI Yudo Margono belum ada fotonya, mungkin karena beliau masih menjabat, ya.
Selain itu ada pula seragam-seragam yang pernah dipakai laskar rakyat jaman revolusi dulu.
Ruang Senjata
Beragam senjata yang dipakai tentara kita dalam proses perjuangannya dipamerkan di sana. Walau tak semua, namun koleksi yang ada terbilang cukup banyak. Tiap senjata memiliki ceritanya sendiri-sendiri. Ada yang buatan bangsa sendiri dan ada pula hasil rampasan dari bangsa lain. Pun ada koleksi Alutsista, yakni Alat Utama Sistem Senjata Tentara Nasional Indonesia.