Mohon tunggu...
TJIPTADINATA EFFENDI
TJIPTADINATA EFFENDI Mohon Tunggu... Konsultan - Kompasianer of the Year 2014 - The First Maestro Kompasiana

Lahir di Padang,21 Mei 1943

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Minggu Sengsara

2 April 2023   19:10 Diperbarui: 2 April 2023   19:15 381
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Minggu Palma Melambangkan Keagungan, sekaligus Minggu Sengsara

Seperti biasanya, setiap hari Minggu kami hadiri Misa ke II di Gereja St.Peter Simon, karena jaraknya sangat dekat dengan kediaman kami. Apalagi Pastor wakil Kepala Paroki, Pastor Mariuz yang berasal dari Polandia, dengan berjalan kaki, pernah mengunjungi rumah kami. 

Padahal kami berdua tidak aktif dalam organisasi gereja, walaupun dulu semasa masih menjabat sebagai Ketua Curia Regina Victoria, Sumbar - Riau, saya dan isteri sudah menamatkan kursus  sebagai Katekis. Tapi mengingat kemampuan bahasa Inggris yang masih jauh dari qualify untuk mengajarkan tentang agama, maka kami memilih sebagai anggota pasif. Tapi kalau sekedar kegiatan sosial dan acara pertemuan, kami selalu hadir .

Dok Pribadi
Dok Pribadi

Misa diawali dengan prosesi mengelilngi gereja, sambil membawa potongan daun Palma di tangan masing masing, Tapi karena daun palma tidak mencukupi, karena umat yang hadir membludak, maka dilengkapi dengan semacam daun kemuning. Jadi tidak terlalu terpaku harus daun palma.

Dok Pribadi
Dok Pribadi

Kotbah Pastor Franciszk, yang dapat saya tangkap adalah mengenai memaknai arti Minggu Palma. Bahwa Minggu Palma, bukan semata mata, merupakan lambang kemenangan dengan melambaikan daun Palm, sambil bernyanyi, tetapi sekaligus sebagai Minggu sengsara. 

Dalam perayaan ini dikenang peristiwa masuknya Yesus ke kota Yerusalem dan dielu-elukan oleh orang banyak dengan melambaikan daun palma dan berseru: "Hosana Putra Daud "

Dok Pribadi
Dok Pribadi

Ironisnya, sorak sorai pujian ini,justru sekaligus menandai ,awal dari kesengsaraan Yesus,s udah didepan mata. Masuknya Yesus ke kota suci Yerusalem, seakan akan berjalan Yesus melangkah menuju ke bukit Golgotha. Karena itu, Minggu Palma selain dari diperingati sebagai hari Kemenangan dari kematian, sekaligus menandai Minggu Sengsara. Daun palem adalah simbol dari kemenangan. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun