Mohon tunggu...
TJIPTADINATA EFFENDI
TJIPTADINATA EFFENDI Mohon Tunggu... Konsultan - Kompasianer of the Year 2014

Lahir di Padang,21 Mei 1943

Selanjutnya

Tutup

Gaya Hidup Pilihan

Berbicara dari Hati, Menghindarkan Kita dari Kemunafikan

12 September 2016   21:52 Diperbarui: 13 September 2016   18:31 237
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto : doumentasi pribadi. /Hidup tanpa kebohongan, sungguh sangat damai dan indah.

Hidup Tanpa Kebohongan,Sungguh Sangat Nyaman

Hidup tanpa kebohongan,sungguh sungguh sangat nyaman. Selesai berbicara didepan umum atau sehabis menuliskan artikel di medsos yang dibaca oleh orang banyak, kita dapat tidur dengan nyenyak.Tak akan ada kerisauan hati ataupun kekuatiran ,karena kita tidak pernah menceritakan kebohongan. Saya tidak  merasa malu, bilamana orang tahu bahwa:

  1. saya dilahirkan dalam keluarga miskin
  2. bahwa saya pernah jadi kuli selama dua tahun di pabrik karet'
  3. pernah menjadi penjual kelapa di pasar kumuh
  4. pernah untuk makan siang saja,harus berhutang
  5. untuk membawa anak yang sakit ke dokter, harus jual cincin kawin
  6. pernah diusir dari bank,karena mau pinjam kredit, tanpa agunan
  7. pernah bertahun tahun tidak pernah dapat undangan

Sungguh saya tidak pernah merasa malu dan tidak merasa telah mempermalukan anak dan cucu cucu, serta keluarga besar kami. Karena memang itulah cuplikan dari perjalanan hidup yang pernah kami jalani.

Hindari Popularitas Semu

Sejak tahun 2000 saya sudah menulis buku tentang motivasi .Diantaranya : "Meraih Sukses Dengan Pencerahan Diri". Transformasi Diri, The Power of Dream. Enlightenment Your choise is your life, Dihampir setiap karya tulis, selalu saya tuliskan secara ringkas riwayat hidup saya,untuk menghndari agar tidak  terjebak popularitas diri yang semu. Karena bila hal ini terjadi, maka sesungguhnya,kita hanya mempertinggi tempat jatuh kita. 

Dalam era yang super canggih ini, apapun dapat dilacak dalam waktu singkat. Dengan hanya mengetik nama kita digoogle, maka dalam hitungan detik,segala sesuatu yang berhubungan dengan diri kita,akan tampil kepermukaan. Maka bila satu kali saja kita menuliskan kebohongan,maka topeng kita akan direnggutkan orang dan kita akan mempermalukan diri sendiri.

Maka jalan yang paling aman untuk hidup tentram dan bisa tidur nyenyak, adalah : "jangan pernah menuliskan atau mengatakan kebohongan". Tampillah apa adanya, walaupun  mungkin hal ini tidak akan membawa kita menjadi orang yang populer,setidaknya kita dapat menikmati hidup dengan tenang,

Tjiptadinata Effendi

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gaya Hidup Selengkapnya
Lihat Gaya Hidup Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun