Untuk permainan acrobat, tidak ada pemungutan angpao ataupun kotak sumbangan,karena didanai oleh para sponsor. Warga disini tahan berdiri berjam jam dan kemudian beralih kelokasi lain,untuk menyaksikan bilamana ada atraksi lain yang sedang berlangsung,
Mereka berdiri ,sambil mengunyah makanan dan juga membawa kopi ditangan.Namun, begitu acara selesai, taka da sepotong sampahpun yang tercecer
Kami juga ikut berdiri disana,tapi jujur nggak kuat berdiri hingga selesai .Tak ada seorangpun yang dorong mendorong. Dan yang tak kurang pentingnya dalam kondisi kerumunan begitu banyaknya orang, tak satupun yang berteriak dompetnya hilang atau barangnya lenyap.
Namun demikian, saya sempat melirik,dipintu masuk dan keluar pasar, ada mobil patrol Polisi yang standby berjaga jaga.Acara semacan ini , diadakan pada hari hari raya dan hari libur lainnya. Setiap daerah memiliki caranya yang berbeda untuk menampilkan atraksi yang menarik.
Setidaknya,mungkin dalam hal tata tertib dan kebersihan, serta keamanan dan kenyamanan, kita dapat memetik pelajaran yang berharga. Mengenai atraksi ,dinegeri kita tentu tak kalah indah dan menariknya.
2 Januari, 2016
Tjiptadinata Effendi
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H