Mohon tunggu...
Tiya Anggraeni
Tiya Anggraeni Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswi

Hobi menulis artikel, konten pendidikan

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Kesenjangan Sosial dalam Mengakses Pendidikan

4 Januari 2024   09:48 Diperbarui: 4 Januari 2024   09:53 502
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

4. Perbedaan sumber daya alam

Salah satu penyebab ketimpangan sosial karena adanya perbedaan sumber daya alam yang dihasilkan setiap daerah. Pengelolaan sumber daya alam disuatu daerah akan berpengaruh terhadap perekonomian masyarakat setempat. Jika sumber daya alam dikelola dengan baik maka akan berdampak baik terhadap ekonomi masyarakat dan begitu pula sebaliknya. Faktor ini juga akan menghambat biaya pendidikan masyarakat. Jika tingkat perekonomian baik maka masyarakat bisa menjangkau pendidikan dengan kualitas yang baik. Akan tetapi jika kondisi ekonomi jauh dibawah standar, maka mereka akan memutuskan sekolah dengan fasilitas seadanya saja.

B. Faktor penyebab kesenjangan sosial dalam mengakses pendidikan

UUD Republik Indonesia Tahun 1945 telah memberikan amanat dalam hal pendidikan yaitu menjadi hak dasar bagi seluruh warga negara Indonesia untuk mendapatkan pendidikan secara merata, sebagai hak masyarakat maka negara yang dalam hal ini pemerintah yang bertanggung jawab memberikan hak untuk mendapatkan pendidikan tersebut dengan baik.

Permasalahan yang selama ini timbul diantaranya, kurangnya perhatian pemerintah dalam menyediakan sarana dan prasarana pendidikan yang didistribusikan hingga wilayah-wilayah terpencil. Program dari pemerintah yang telah memberikan anggaran untuk dana pendidikan sebesar 20% dari APBN dan dengan berbagai program yang memberikan kemudahan bagi warga negara untuk mendapatkan fasilitas pendidikan yang memadai belum sesuai harapan.

Akses pendidikan hanya terwujud disebagian lembaga pendidikan yang bisa dijangkau seperti daerah perkotaan. Namun tidak halnya dengan masyarakat yang bertempat tinggal didaerah pelosok. Hal itulah yang menjadi kesenjangan sosial yang ada dilingkungan masyarakat dalam mengakses penddikan. Oleh karena itu, perlu dikemukakan mengenai faktor-faktor penyebab kesenjangan sosial dalam mengakses pendidikan, yakni sebagai berikut:

1. Rendahnya kualitas sarana sekolah

Sarana dan Prasarana sekolah merupakan bagian yang sangat penting dalam menunjang akses pendidikan dalam mengikuti perkembangan ilmu pengetahuan teknologi, dan informasi. Seperti pembangunan gedung sekolah, media belajar, perpustakaan dan lain lain. Hanya saja tidak semua fasilitas belajar disetiap sekolah memiliki sarana dan prasarana yang memadai bahkan masih ada yang jauh tertinggal dari kata standar. Jika dibandingakan dengan kualitas lembaga yang ada diperkotaan, daerah pelosok sangat jauh ketinggalan akan akses pendidikan yang memadai.

2. Rendahnya kualitas guru

Kualitas pendidikan sangat ditentukan oleh Sumber Daya Manusia (guru). Namun sampai saat ini ketersediaan guru yang mengajar di daerah pelosok atau pedesaan masih sedikit. Jumlah guru disetiap daerah tidak setara dengan jumlah guru yang ada di daerah yang memiliki jangkauan akses pendidikan yang cukup jauh. Rendahnya kompetensi guru juga disebabkan oleh tingkat rendahnya minat masyarakat untuk menjadi seorang guru. Bahkan aspek pedagogik guru masih terbilang rendah. Di sisi lain, seorang guru harus mencapai standar kompeten dalam bidangnya baik prilaku, bidang pedagogik dan keterampilan.

3. Faktor infrasktruktur

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun