Tidak hanya itu saja, aplikasi ini juga memberitahukan kamu zona resiko dimana kamu berada per kecamatan. Dengan begitu, kamu bisa antisipasi apa yang harus dilakukan. Apakah masih aman atau tidak.
Ruginya, bagi kamu yang anti-sosial dan merasa tidak mau dimata-matai karena securitas, aplikasi ini akan meminta GPS kemanapun kamu pergi. GPS aplikasi ini cukup presisi.
Selain itu, aplikasi ini cukup berat sehingga cukup menguras baterai smartphone. Untuk itu, saya sarankan menggunakan aplikasi ini terutama saat mengaktifkan GPS, hanya saat masuk ke dalam mall saja.
Dari sekitar satu jam kurang saya berada di dalam mall dan aplikasi ini menyala, baterai saya sudah terkuras 7%. Bisa dihitung jika aplikasi ini sejak pagi. Kemungkinan siang atau jelang sore, baterai smartphone akan habis.
Bagi saya yang mobilitas tinggi dan bekerja selalu menggunakan smartphone, aplikasi ini tidak ramah. Secara pribadi, terkait hal ini, ini menjadi titik berat bagi saya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H