Faktor eksternal, yaitu segala sesuatu yang mempengaruhi perkembangan peserta didik dari luar diri peserta didik itu, sehingga hal ini merupakan sesuatu hal yang muncul dimana peserta didik itu hidup atau bertumbuh. Beberapa faktor eksternal yang mempengaruhi perkembangan peserta didik, yaitu:
1. Faktor Biologis
Biasanya faktor ini berhubungan dengan kebutuhan dari diri peserta didik tersebut dangan adanya dorongan dari lingkungan terdekatnya, misalnya keluarganya.
2. Faktor Physis
Faktor yang muncul dari keadaan atau perubahan lingkungan dimana peserta didik tersebut hidup ataupun tinggal karena itu dapat mempengaruhi perkembangan dari peserta didik tersebut.
3. Faktor Ekonomi/Status sosial
Faktor ini cukup erat kaitannya dengan kondisi keuangan yang dimiliki dari seorang individu untuk menjalankan kehidapannya untuk memenuhi kebutuhan hidupnya atau kebutuhan sosial lainnya dari individu tersebut.
4. Faktor Cultural/Kebudayaan
Hal ini, berkaitan dengan kebudayaan atau adat istiadat yang ada dalam lingkungan peserta didik itu tinggal, hal itu merupakan kebiasan atau ciri khas dari lingkungan tempat ia tinggal itu dapat mempengaruhi perkembangan peserta didik.
5. Faktor Edukatif/Belajar
Faktor yang berhubungan dengan pendidikan dari peserta didik tersebut, karena itu dapat menjadikan hidup seorang individu terarah dengan pendidikan yang didapatkannya di sekolah maupun di lingkungan sosialnya.