Memahamkan ke anak bahwa apa yang mereka lakukan mempengaruhi orang lain dan pada akhirnya nanti akan ada yang mengandalkan mereka. Anak-anak merasa senang manakala bisa membantu orang tua dan mereka bangga bisa berkontribusi. Dengan cara seperti ini mereka akan tahu banyak hal, dan ini akan membantu mereka membangun karakter dan menumbuhkan sikap percaya diri.
Menjadi harapan orang tua, memiliki anak dengan rasa percaya diri. Sebab hal ini akan menjadi fondasi bagi si anak dalam menggapai cita-citanya. Jalin terus komunikasi dengan anak dan selalu memberikan respon positif hingga anak merasa yakin dengan kemampuannya yang pada akhirnya rasa percaya diri akan tertanam dalam diri anak.
Yogyakarta, 13 Mei 2020
Semoga Bermanfaat
Titik Nur Farikhah
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H