Akhirnya, setelah 6 tahun Buddha menyadari secara spiritual dan mencapai tujuannya untuk menemukan makna dalam kehidupan. Inilah yang disebut dengan pencerahan dan ini pula yang menyebabkan Siddharta Gautama disebut Buddha.
Peringatan Tri Suci Waisak
Kamis, 7 Mei 2020 bertepatan dengan perayaan Tri Suci Waisak 2564 BE dengan mengusung tema “Dengan Kesadaran Kita Tingkatkan Dhamma Kita Tingkatkan Kepedulian Sosial Demi Keutuhan Bangsa.” Perayaan ini sebagai upaya meningkatkan nilai-nilai keutamaan Dhamma bagi umat Buddha.
Perayaan Tri Suci Waisak yang tak biasa, berbeda dari tahun-tahun sebelumnya pun tetap digelar secara hikmat meski via streaming. Termasuk meniadakan perayaan Waisak di Candi Borobudur dan Candi Mendut. Biasanya perayaan di kedua candi ini dihadiri ribuan umat, tetapi tahun ini mengikuti imbauan pemerintah yakni melaksanakan Waisak di rumah.
Sama halnya seperti saat peringatan Jumat Agung, Perayaan Waisak ini pun harus mematuhi protokol kesehatan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19.
Dalam hal ini Kementerian Agama RI telah memfasilitasi pujabakti dan meditasi detik-detik Waisak secara live streaming sehingga umat Budha dapat mengikuti perayaan Waisak 2020 secara online melalui sejumlah kanal digital dari rumah masing-masing.
Tentu tanpa mengurangi esensi dari Perayaan Tri Suci Waisak 2564 BE bahwa peringatan ini sekaligus untuk menumbuhkan semangat persaudaraan dan gotong-royong sehingga Bangsa Indonesia akan bersama-sama mampu melewati segala ujian dan cobaan khususnya selama masa pandemi. Mengajak semua makhluk untuk tetap saling mengasihi karena kita semua adalah saudara.
Peringatan Tri Suci Waisak 2564 BE di tengah Ramadan bulan suci bagi Umat Islam tentunya menggambarkan wujud keberagaman yang menentramkan hati bagi semua umat. Karena esensi yang sesungguhnya adalah meningkatkan kepedulian sosial dan saling bahu membahu, meringankan beban sesama sehingga secara bersama-sama mampu melewati ujian yang kini tengah melanda seluruh Bangsa Indonesia. Tentunya hanya dengan rasa optimis, penuh semangat, dan penuh keyakinan badai ini akan segera berlalu.
Artikel ini dipersembahkan dalam rangka Satu Ramadan Bercerita Samber 2020 Hari 11 dan Samber THR (Tebar Hikmah Ramadan) dengan tema “Semangat Ramadan & Waisak Membuat Kita Optimis.”
Yogyakarta, 7 Mei 2020
Semoga Bermanfaat