Mohon tunggu...
Tiara Merdika
Tiara Merdika Mohon Tunggu... Freelancer - a stoic

Because words are energy

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

9 Ide Camilan Sehat Ini Bisa Bantu Turunkan Kolesterol

8 Mei 2022   07:30 Diperbarui: 8 Mei 2022   07:37 180
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber ilustrasi: Photo by Lisa Fotios from Pexels 

Berbagai macam hidangan lezat saat lebaran selalu memiliki daya tarik tersendiri. Ketupat sayur, opor, rendang, gulai, kue kering dan berbagai jenis makanan lainnya yang tidak terlepas dari kolesterol.

Kolesterol mempunyai manfaat yang penting untuk metabolisme tubuh, tetapi memiliki kolesterol yang berlebih dapat menyebabkan masalah kesehatan seperti penyakit jantung, stroke dan lain-lain.

Untuk menghindari kolesterol berlebih, tubuh perlu mengonsumsi asupan serat yang cukup juga lemak sehat seperti sayuran, buah-buahan, kacang-kacangan, biji-bijian, dan ikan.

Dilansir dari helathline, berikut 9 ide camilan menyehatkan yang dapat menurunkan kolesterol jahat dalam tubuh.

  1. Alpukat dengan roti gandum

Alpukat memiliki nutrisi penting untuk sistem kekebalan tubuh. Buah ini kaya akan lemak tak jenuh yang terbukti dapat membantu menurunkan kolesterol jahat. Tak hanya itu, dalam setengah buah alpukat mengandung serat sekitar 5 gram. Menggabungkan alpukat dengan roti gandum utuh sebagai camilan sangat cocok untuk menurunkan kolesterol jahat.

Untuk membuatnya cukup panggang sepotong roti gandum kemudian taburai alpukat yang diiris tipis dan sedikit perasan lemon untuk menambah rasa. 

  1. Salad tuna

Tuna merupakan sumber asam lemak omega-3 yang dapat menurunkan kolesterol. Untuk membuat camilan dari tuna, cukup siapkan sekaleng tuna dan campur dengan minyak zaitun, bawang merah, atau seledri. Selanjutnya bungkus campuran tuna tersebut dengan lembaran nori atau daun selada. 

Dalam camilan ini mengandung total lemak 3-4 gram (0,5 gram lemak jenuh), kolesterol 30 mg dan serat sekitar 2-3 gram.

  1. Salad salmon dengan batang seledri

Tak jauh beda dengan tuna, salmon juga mengandung lemak omega-3 dan dapat digunakan sebagai camilan seperti salad. Campurkan salmon dengan mayones, minyak zaitun, bubuk kari, anggur cincang, kacang mete dan madu. Setelah tercampur, masukan beberapa salad salmon ke dalam beberapa batang seledri dan camilan siap disantap.

Dalam camilan perahu seledri salmon kari ini mengandung lemak sekitar 5-7 gram (lemak jenuh 1 gram), kolesterol 54 mg, dan serat sekitar 2-3 gram.

  1. Bola-bola oatmeal

Bola-bola oatmeal dapat dijadikan sebagai camilan yang penuh dengan protein. Untuk membuatnya, campurkan oat gulung, mentega kacang, biji rami, biji chia, coklat hitam, buah kering dan madu. Setelah tercampur hingga kental, bentuklah seperti bola-bola kecil sesuai selera. Kemudian masukan kedalam kulkas. 

Dalam dua gigit camilan ini mengandung lemak sekitar 2-5 gram (1-2 gram lemak jenuh), kolesterol 0 mg, dan serat 2-4 gram.

  1. Guacamole dengan irisan sayuran

Guacamole adalah makanan tradisional meksiko yang berbahan dasar alpukat. Camilan ini dapat dijadikan sebagai pilihan lain untuk menurunkan kolesterol. Cukup campurkan alpukat setengah matang dengan air jeruk nipis, bawang merah dan bawang putih cincang dan tomat yang dipotong dadu. Tambahkan beberapa sayuran irisan seperti wortel, paprika mini, dan asparagus.

Dalam camilan ini mengandung kira-kira lemak sekitar 11 gram (1-2 gram lemak jenuh), kolesterol 0 mg, dan serat sekitar 6-7 gram.

  1. Buncis panggang

Buncis adalah kacang polong yang kaya akan serat dan protein nabati. Buncis panggang sangat cocok dijadikan cemilan karena selain enak dan renyah juga dapat menyehatkan jantung.

Cukup oleskan buncis dengan minyak zaitun dan garam. Kemudian letakkan buncis pada loyang yang dialasi dengan kertas roti. panggang pada suhu 205C selama 30 menit. untuk menambahkan rasa, berikan sedikit bumbu kering seperti bubuk kari, paprika, kulit lemon atau lada hitam.

Dalam 92 gram buncis panggang menyediakan lemak sekitar 8 gram (1 gram lemak jenuh), kolesterol 0 mg dan serat 6 gram.

  1. Edamame

Edamame merupakan kacang kedelai yang kaya akan protein, antioksidan, vitamin K dan serat yang dapat menurunkan kadar kolesterol yang bersirkulasi. Untuk membuatnya cukup kukus edamame sampai matang.

Dalam satu cangkir edamame (160 gram) yang dimasak mengandung lemak 12 gram (2 gram lemak jenuh), kolesterol 0 mg, dan serat 8 gram.

  1. Trail mix

Trail mix adalah camilan yang terbuat dari berbagai macam bahan. biasanya terdiri dari kacang-kacangan, biji-bijian dan buah-buahan. Camilan ini sangat bagus karena memasukkan lemak dan serat ke dalamnya.

Untuk membuatnya cukup campurkan kenari, biji labu, pecan, almond dengan coklat hitam, atau buah kering. Pilihlah campuran trail premade yang tidak mengandung banyak gula tambahan. AHA merekomendasikan asupan gula dalam sehari tidak lebih dari 25 gram untuk wanita dan 36 gram untuk pria.

Dalam 1 ons atau sekitar 28 gram trail mix mengandung lemak 13 gram (1,5 gram lemak jenuh), kolesterol 0 mg, dan serat 3 gram.

  1. Apel dengan mentega kacang atau biji

Buah apel kaya akan nutrisi yang penting untuk kesehatan tubuh, termasuk serat, vitamin C dan potasium. Mentega kacang dan biji-bijian seperti almond memberikan serat tambahan, juga protein dan lemak sehat untuk jantung. Tak heran jika keduanya cocok untuk digabungkan sebagai camilan sehat; irisan apel dengan selai kacang.

Dalam satu apel (200 gram) dengan 1 sendok makan selai kacang (16 gram) mengandung lemak 8 gram (lemak jenuh 2 gram), kolesterol 0 mg dan serat 7 gram.

Itu dia 9 ide camilan menyehatkan yang dapat menurunkan kadar kolesterol tinggi. Dapat dibuat dengan mudah dan disantap bersama keluarga.

Sumber: healthline.com

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun