Intinya, protokol kesehatan jangan sampai kendor! Selain menjalankan protokol kesehatan jangan pernah lalai juga dengan 3T.
Kira-kira apa yang dimaksud 3T tersebut?
Maksudnya kita perlu melakukan pemeriksaan dini (testing), pelacakan (tracing), dan perawatan (treatment) apabila ada gejala atau tanda-tanda yang mengindikasikan terpapar virus corona.
Jangan pernah lalai untuk melakukan pemeriksaan dini sehingga bisa mendapatkan perawatan dengan cepat. Selain itu, dengan mengetahui lebih cepat akan jauh lebih baik karena bisa menghindari potensi penularan kepada orang di sekitar kita.
Akhir kata, sehat selalu sahabat pembaca, mari tetap menjalankan protokol kesehatan.
Sumber Referensi :Â Informasi 3T
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H