Waktu berjalan begitu cepat tidak  terasa sudah jam 12.30. Berarti kami sudah satu setengah jam menikmati keheningan Bibliotek dan tenggelam di antara buku- buku tua yang amat berharga.
Mencicipi Spaetzle, makanan khas orang Schwaben.
 Schwaebische  Land, merupakan daerah di sebelah selatan bagian barat Jerman. Sebagian besar daerah Schwaben terletak di negara bagian Baden Wuerttemberg.
Spaetzle mirip mie. Makanan pokok orang Jerman kentang, tetapi di daerah Schwaben ini bukan kentang tetapi Spaetzle.
Maka kami menuju Altstadt atau kota tua dan mencari Restaurant yang menyajikan makanan khas Schwabische Land.
Setelah memarkir mobil kami, kami berjalan menuju Altsatd Tuebingen.
Kami berjalan di pinggir sungai kecil yang bersih dan asri. Di sepanjang sungai kecil tersebut berjajar restaurant dan kaffee. Saat itu awal musim semi. Kursi dan bangku- bangku Kaffee telah di jajar di luar dan orang- orang mulai menikmati hangatnya matahari musim semi.
Di ujung jalan kami menemukan restaurant yang kelihatan tua dan apik, khas Schwarzwald atau Blackforest, sebutan lain dari Schwaebische Land.
Kami melihat sebentar di papan menu yang terpampang di pigura kaca depan pintu. Â Yach...benar sekali, kami menemukan restaurant yang menyajikan makanan khas tanah Schwaben atau tepatnya Schwarzwald, Blackforest, yaitu daerah ini.
Pegawai restaurant yang ramah mencarikan tempat duduk yang masih kosong untuk kami.
Rumah makan yang tidak terlalu besar, Â ruangan dan mobelnya yang tua dan dari kayu khas Schwanzwald memberikan kesan gemuethlich atau nyaman.
Kami membuka buku menu sebentar dan sudah tahu apa yang kami pesan.
Saya memesan Spaetle dengan Sonntag Braten. Sonntag Braten merupakan sebutan daging yang di panggang di offen dan disajikan dengan saus dari kaldu,  bawang bombay  dan anggur merah. Sedangkan Herr Sigaze memesan Spaetzle dengan  Hirschsteak. Hirschteak,  merupakan steak dari daging rusa.
Wow ternyata pelayanan selain ramah, juga cepat. Supaya tidak membuang waktu kami segera membayar saat pesanan datang. Kami mohon maaf kalau segera membayar karena kami tidak punya banyak waktu.
Hemm hidangan khas Schwaben dan Schwarzwald ini enak sekali. Spaetzle yang enak seperti ini jujur saya belum pernah memakannya. Mienya lembut tetapi tidak lembek, pas sekali. Terasa sekali kalau Spaetzle ini buatan sendiri atau Hausgemacht.