Mohon tunggu...
Ragu Theodolfi
Ragu Theodolfi Mohon Tunggu... Lainnya - Penikmat seni, pencinta keindahan

Happiness never decreases by being shared

Selanjutnya

Tutup

Trip Artikel Utama

Pulau Rote, Bukan Hanya Tentang Sasando, Ti'i Langga dan Nembrala

29 Juli 2023   21:08 Diperbarui: 1 Agustus 2023   05:36 1401
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pantai Oeseli (Foto : Brian Alvin/dokpri)

Pantai Tiang Bendera terletak di Baadale, Lobalain, Rote. Lokasi Pantai Tiang Bendera ini dapat ditempuh dalam waktu lima belas hingga dua puluh menit dari pusat kota Ba'a. 

Karang hitam di Pantai Tiang Bendera (Foto : Brian Alvin/dokpri)
Karang hitam di Pantai Tiang Bendera (Foto : Brian Alvin/dokpri)

Karang hitam nan tajam sejauh puluhan meter dari bibir pantai, menyambut kedatangan pengunjung. Di atas karang terjal berwarna hitam tersebut, berdiri dengan kokoh tiang bendera setinggi 2,5 meter. 

Tugu untuk menancapkan bendera, berdiri kokoh di atasnya. Sejarah mencatat bahwa tugu tersebut dulunya pernah menjadi bagian dari sejarah penjajahan Belanda di Nusa Lote, pulau terluar paling selatan di Indonesia.

Sunset dari Pantai Tiang Bendera tidak pernah mengecewakan. Bagi para pemburu senja, lokasi ini menjadi salah satu lokasi favorit untuk mendapatkan sunset yang manis.

Pantai Lifulada dengan lempengan batu

Pulau Timor dan sekitarnya, termasuk Pulau Rote, didominasi dengan pemandangan karang. Pantai Lifulada pun tidak ketinggalan. Pantai yang berjarak kurang lebih 54 kilometer dari Ba'a ini memiliki tampilan karang dan lempengan bebatuan hitam sepanjang bibir pantai.

Sayangnya, akses ke pantai ini masih sangat terbatas. Sebagian besar aspal sepanjang jalan telah tergerus, padahal pesona yang ditampilkan oleh pantai ini sangat indah. Terdapat beberapa vila di lokasi ini untuk disewakan kepada pengunjung yang ingin beristirahat di sana.

Pantai Lifulada, Rote dengan pemandangan bebatuan lempeng (Foto : Brian Alvin/dokpri)
Pantai Lifulada, Rote dengan pemandangan bebatuan lempeng (Foto : Brian Alvin/dokpri)

Nembrala yang memikat

Ombak di pantai ini telah terkenal hingga ke seluruh dunia. Pada bulan Agustus hingga Oktober nanti, tinggi ombak di Nembrala bisa mencapai tujuh meter. Tidak heran bila peselancar dari seluruh dunia tertarik untuk menaklukan ombak di Nembrala. 

Terletak 48 km dari pusat kota, Nembarala dapat ditempuh dalam waktu satu hingga satu setengah jam. Jalanan menuju lokasi ini terbilang mulus. Tidak ada angkutan umum di sini, namun Anda bisa menyewa kendaraan roda dua untuk berkeliling.

Salah satu sudut di Pantai Nembrala (Foto : Brian Alvin/dokpri)
Salah satu sudut di Pantai Nembrala (Foto : Brian Alvin/dokpri)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun