Mohon tunggu...
Ragu Theodolfi
Ragu Theodolfi Mohon Tunggu... Lainnya - Penikmat seni, pencinta keindahan

Happiness never decreases by being shared

Selanjutnya

Tutup

Diary Pilihan

Kunjungan Pak Tjiptadinata Effendi dan Bunda Rose di Kupang

4 November 2022   14:56 Diperbarui: 4 November 2022   15:03 290
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Peserta yang hadir malam itu (dokpri)

Sambutan hangat yang diberikan oleh pasangan suami istri ini benar-benar membuat kami merasa sedang berhadapan dengan orangtua kami sendiri.

Malam itu, ternyata kami tidak sendiri.  Ada beberapa pasang suami istri dari kelompok reiki yang dibentuk oleh Pak Tjip, turut hadir di sana. Awalnya, terasa canggung. Namun, seiring berjalannya waktu, suasana akrab mengalir di dalamnya.

Pribadi yang rendah hati dan menginspirasi

Malam itu diawali dengan perkenalan dari semua tamu yang hadir.  Ternyata, tiga  Kners yang hadir pun diberikan kesempatan untuk berbagi cerita tentang Kompasiana dan juga tentang Pak Tjip serta Bunda Rose.

Ketika berbicara tentang pasangan ini, kesan senada datang dari kami bertiga, bahwa pasangan suami istri ini adalah pribadi luar biasa, yang menginspirasi pribadi yang lain melalui setiap pengalaman hidup yang dibagi melalui tulisan-tulisan mereka selama ini.

Sederhana, lugas, namun mengalir dengan indah. Kasih yang begitu besar di antara mereka, tak lekang oleh waktu, terlihat dalam setiap tulisan yang dibaca selama ini. Sangat menginspirasi!

Makan malam yang hangat

Di sela waktu menunggu makan malam siap, Pak Tjip berbagi sedikit pengalaman hidup. Tentang sebuah perjalanan hidup yang tidak mudah. Namun, kuatnya harapan, pikiran positif dan kasih sayang yang ada membawa perjalanan hidup beliau ke arah yang lebih baik setiap harinya.

Peserta yang hadir malam itu (dokpri)
Peserta yang hadir malam itu (dokpri)

Pak Tjip dan Bunda Rose kemudian meminta kami menyanyikan lagu 'Tanah Airku" ciptaan Ibu Sud. Lagu ini adalah lagu favorit Pak Tjip dan Bunda Rose. Kemanapun kaki mereka melangkah, lagu ini terus mengingatkan mereka akan tanah air Indonesia tercinta.

Menu ikan bumbu rica (dokpri)
Menu ikan bumbu rica (dokpri)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Diary Selengkapnya
Lihat Diary Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun