Mohon tunggu...
Ragu Theodolfi
Ragu Theodolfi Mohon Tunggu... Lainnya - Penikmat seni, pencinta keindahan

Happiness never decreases by being shared

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Bunda Harus Tahu Hal Ini Sebelum Anak Diimunisasi

2 Juli 2021   05:06 Diperbarui: 2 Juli 2021   05:15 237
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Vaksin Hepatitis B

Reaksi yang terjadi bersifat ringan, seperti rasa sakit, kemerahan dan pembengkakan di sekitar tempat penyuntikan dan biasanya hilang setelah dua hari. Bunda dianjurkan untuk memberikan anak minum lebih banyak (ASI). Bila anak demam, kenakan pakaian yang tipis dan berikan penurun panas sesuai anjuran. Bekas suntikan yang nyeri dapat dikompres air dingin.

Vaksin Polio oral untuk pencegahan poliomyelitis

Pemberian vaksin ini tidak memberikan reaksi apapun pada bayi/anak. Setelah mendapat vaksin ini, anak tetap diperbolehkan untuk diberikan makan/minum seperti biasa.

Vaksin Campak

Reaksi yang ditimbulkan setelah mendapatkan vaksin ini adalah pasien dapat mengalami demam ringan dan kemerahan selama 3 hari, yang dapat terjadi 8--12 hari setelah vaksinasi. Memberikan anak minum lebih banyak (ASI atau sari buah), mengompres bekas suntikan yang nyeri dengan air dingin, memberikan pereda demam sesuai anjuran adalah langkah yang Bunda dapat lakukan di rumah. Namun, bila reaksi tersebut berat dan menetap, segera  bawa bayi ke dokter.

Vaksin DT untuk kekebalan simultan terhadap difteri dan tetanus

Vaksin ini digunakan dalam imunisasi lanjutan pada anak usia <8 tahun. Reaksi yang mungkin timbul seperti lemas dan kemerahan pada lokasi suntikan yang bersifat sementara, dan kadang-kadang gejala demam. Penanganan pada kondisi ini sama dengan pada imunisasi lainnya, yakni Bunda dianjurkan untuk memberikan minum anak lebih banyak, kompres air dingin pada bekas suntikan yang nyeri, berikan pereda panas bila demam sesuai anjuran.

Nah, Bun....tidak usah takut untuk membawa buah hati Bunda untuk diimunisasi, dan tidak perlu panik saat Bunda menemukan reaksi yang diberikan si buah hati  setelah imunisasi. Bila Bunda ingin tahu lebih banyak bagaimana caranya melakukan imunisasi di masa pandemi covid-19, Bunda bisa mengaksesnya pada tulisan Saya yang lain. 

Dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat!

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun