Membina juga bisa dilakukan dengan cara memberikan apresiasi kepada bawahan yang berprestasi.
Nah, sekarang apa saja karakteristik seorang leader? Simak baik-baik ya kawan.
Bisa Memberikan Motivasi
Pemimpin harus bisa memberikan semangat kepada timnya. Motivasi seringkali menjadi hal dahsyat yang mampu mengubah keadaan.Â
Memberi motivasi tidak harus seperti pak Mario Teguh. Contoh sederhana, Anda bisa menanamkan kebiasaan untuk melakukan doa pagi bersama, di saat momen itu Anda bisa manfaatkan untuk memberikan semangat.
Mampu Memberikan Solusi
Jangan jadi pemimpin yang hanya bisa meminta hasil, namun jarang memberi solusi. Semua anggota tim tentunya sudah berupaya dan berusaha untuk bekerja secara maksimal.
Oleh sebab itu, jika ada anggota tim Anda yang sedang mengalami hambatan atau mungkin membutuhkan jalan keluar, maka Anda harus bisa memberikannya.
Bisa Dirasakan Kehadirannya
Banyak pemimpin yang secara fisiknya hadir, namun tidak dirasakan kehadirannya. Ada juga yang fisiknya jarang bertemu, tetapi spirit dan energinya selalu dapat dirasakan.
Yang paling ideal adalah seorang pemimpin yang secara fisiknya hadir dan spirit serta energinya dapat dirasakan juga. Sebagai contoh ketika Anda berbicara dengan bawahan, hentikan kebiasaan berbicara sambil memainkan handphone.
Kalau Anda memang masih belum selesai membalas chat, lebih baik Anda sampaikan sedang membalas chat. Kemudian setelah selesai, fokuslah kepada lawan bicara Anda.
Selalu Memberikan Dukungan
Sebagai seorang leader, fungsi supporting harus Anda jalankan. Ingat bahwa hampir semua aktivitas bawahan Anda bertujuan untuk mencapai hasil yang diinginkan. Ciptakan inovasi dan sistem untuk mempermudah bidang pekerjaan bawahan.