Karakter yang sudah dibangun melalui kegiatan pembelajaran di sekolah bukannya makin kuat dan berkualitas, justru bakal memudar begitu saja. Seperti es yang mencair terkena suhu ruang.
Oleh karena itu sangat penting bagi sekolah untuk melakukan kesepakatan dengan instansi atau dunia industri yang akan menjadi mitra dalam pelaksanaan PKL disertai dengan penekanan pada unsur-unsur yang diperlukan.Â
Bukan hanya etos kerja yang dibutuhkan untuk bekal meniti karier, melainkan harus dilengkapi dengan sikap dan karakter yang positif. Dengan cara ini, PKL bakal menjadi tempat yang tepat untuk penguatan karakter peserta didik.***
Tasikmalaya, 03/12/2022
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H