Selain bagian dalam batang pisang sebagai bahan utama cingcang umbut ini, bahan lainnya adalah kacang hijau. Kemudian daging campurannya bisa dipakai daging dan tulang sapi atau babi (sesuai dengan selera, segmen undangan hajatan, dan keyakinan yang melaksanakan hajatan).
Daging bahan campuran itu dipotong kecil-kecil sedemikian rupa. Kacang hijau sebagai campuran cingcang umbut harus sudah lebih dahulu direndam dari malam hari sehingga sudah lunak saat dimasak besok paginya.
Selain bahan-bahan utama itu, bahan-bahan lainnya pada dasarnya sering kita jumpai sebagaimana saat kita memasak pada umumnya. Antara lain dibutuhkan garam dan santan kelapa. Sementara itu, untuk bumbunya diperlukan bawang merah, bawang putih, cabe, jahe, kemiri, ketumbar, kunyit, lengkuas, serai, daun salam, asam cekala (patikala).
Diperlukan orang berpengalaman yang mampu menakar dengan tepat bumbu yang diperlukan untuk kebutuhan memasak dalam jumlah besar bila kita mengolah bumbu sendiri. Namun, bila mau cara gampang maka cukup pesan saja di pasar sesuai dengan taksiran porsi yang akan dimasak.
Sesaat menjelang seluruh bahan batang pisang selesai diiris, daging yang telah dipotong-potong dan tulang yang telah disiapkan direbus dalam belanga sampai setengah empuk. Setelah itu, masukkan bumbu halus yang terdiri dari bawang merah, bawang putih, cabe, jahe, kemiri, ketumbar, dan kunyit yang sudah dihaluskan. Kemudian masukkan lengkuas, serai, daun salam, dan taburkan garam.
Sementara itu, asam cekala (patikala) dimasukkan belakangan menjelang masakan matang karena asam cekala akan mengurangi kadar tingkat keasinan masakan. Setelah itu didihkan semua bahan sambil diaduk-aduk sesekali.
Setelah campuran bumbu mendidih, masukkan umbut pisang yang sudah disuwir dan kacang hijau yang sudah direndam. Kemudian aduk dan campur seluruh bahan hingga merata, lalu tunggu hingga umbut, kacang hijau, dan dagingnya menjadi empuk.
Setelah itu masukkan santan lalu aduk sampai mendidih. Bila rasa garamnya sudah cocok maka sajian cingcang umbut yang nikmat dan penuh khasiat siap untuk dihidangkan.
Khasiat Batang Pisang
Sajian cingcang umbut ini sekilas kelihatan sangat bersahaja. Namun, selain terasa nikmat bagi yang menyukainya, umbut atau batang pisang juga menyimpan segudang khasiat dan manfaat bagi kesehatan.
Menyadari manfaat itu, maka tidak mengeherankan mengapa batang pisang yang telah dipotong-potong kecil dan dikemas dalam bungkusan plastik dijual di supermarket Amerika Serikat seharga 5,95 dollar atau sekitar Rp 85.000.