Saudaramu,
Mohammad Hatta
Wakil Presiden Republik Indonesia
Tentu saja tidak hanya kenangan tentang Bung Hatta itu yang patut dimuat di sini terutama setelah menempuh perjalanan sejauh 600 kilometer selama 18 jam dari Tanah Karo hingga Bukittinggi. Mari kita ulik sekilas satu persatu sebagian tempat dan hal yang bisa dilihat dan dilakukan di sekitar Bukittinggi.
1. Istana dan Taman Monumen Proklamator Bung HattaÂ
Dekat dengan lokasi Jam Gadang, tinggal menyeberang jalan saja ada paviliun Istana Bung Hatta. Masih dalam kawasan paviliun pada bagian belakang ada taman monumen sang proklamator kemerdekaan dan wakil presiden pertama RI itu.
2. Jam Gadang
Jam Gadang yang berarti jam besar adalah ikon yang sudah sangat terkenal dari kota Bukittinggi. Apalagi kata "gadang" cukup mirip dengan kata "galang" yang juga berarti besar dalam bahasa Karo.
Taman Jam Gadang asri dan terawat. Setiap saat ada petugas yang berkeliling untuk menjaga ketertiban pengunjung termasuk untuk memastikan kepatuhan penerapan protokol kesehatan.