Mohon tunggu...
Taufik Uieks
Taufik Uieks Mohon Tunggu... Dosen - Dosen , penulis buku travelling dan suka jalan-jalan kemana saja,

Hidup adalah sebuah perjalanan..Nikmati saja..

Selanjutnya

Tutup

Trip Artikel Utama

Valparaiso, Permata Pasifik dengan Lebih 40 Bukit

1 Juni 2024   21:18 Diperbarui: 7 Juni 2024   00:45 248
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.


Cerro Allegre sendiri secara literal berarti Bukit Bahagia, karena itu jalan-jalan di siang yang sedikit mendung ini membuat hati merasa senang.

Palacio Babirizza | Dokumentasi pribadi
Palacio Babirizza | Dokumentasi pribadi


Di sini juga terdapat Paseo Yugoslavo, sebuah jalan yang cantik dengan pemandangan yang menawan. Ada banyak rumah dan bangunan yang cantik di sini salah satunya adalah Palacio Baburuzza yang merupakan sebuah istana bergaya arsitektur Art Noveau yang dibangun pada awal abad ke  XX. Nama Babirizza diambil dari nama pemiliknya yang kedua yaitu seorang saudagar yang berasal dari Kroasia. Bentuk atap yang mirip bangunan negeri dongeng membuat perjalan ke sini sangat berkesan. Istana ini juga sekarang berfungsi sebagai museum.

Perjalanan di Cerro Allegre terus berlanjut ke Pasaje Babestrello dengan puluhan anak tangga dan mural mural yang tidak kalah menarik. Ini merupakan jalan pintas yang menarik.

Casa Crucero | Dokumentasi Pribadi
Casa Crucero | Dokumentasi Pribadi


Salah satu bangunan yang juga menjadi ikon Kota Valparaiso adalah Casa Crucero  yang terletak di persimpangan Miramar dan Alvaro Besa. Rumah ini mirip sebuah kapal dan karena letaknya diapit dua jalan yang memiliki ketinggian berbeda rumah ini menjadi sangat unik.

 Tangga Unik | Dokumentasi Pribadi
 Tangga Unik | Dokumentasi Pribadi


Dari Cerro Allegre perjalanan terus berlanjut hingga ke Cerro Concepcion. Selain rumah, istana, dan museum, di kawasan ini juga banyak tangga-tangga yang dicat cantik sehingga berbentuk piano sehingga dinamakan Escalera de Piano. Ada juga yang berwarna pelangi sehingga dinamakan Escaleras de Colores  dan bahkan ada yang bertuliskan lirik lagu populer.  

 Pintu | Dokumentasi Pribadi
 Pintu | Dokumentasi Pribadi

Selain dinding-dinding mural warna-warni, kawasan ini juga kadang memiliki pintu-pintu rumah yang dihias dengan gambar lukiskan dengan warna yang menarik. Salah satunya bermotifkan bunga-bunga dengan dasar warna merah yang dominan.

Lukisan Dinding | Dokumentasi Pribadi
Lukisan Dinding | Dokumentasi Pribadi

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun