Mohon tunggu...
Taufik Uieks
Taufik Uieks Mohon Tunggu... Dosen - Dosen , penulis buku travelling dan suka jalan-jalan kemana saja,

Hidup adalah sebuah perjalanan..Nikmati saja..

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Ada Apa Saja di Gua Maria Bukit Kanada Rangkasbitung?

2 Juli 2022   10:32 Diperbarui: 2 Juli 2022   10:53 5107
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Patung 12 Murid: Dokpri
Patung 12 Murid: Dokpri

Kami terus berjalan menuju Gua.  Ada sebuah tangga yang lumayan landau dan di kedua sisinya dihiasi patung warna putih.  Ada 12 patung, 6 di sisi kanan dan 6 di sisi kiri.  Ternyata ini adalah patung dua belas rasul murid Yesus. Pada kaki patung itu tertulis nama-nama mereka masing-masing. Sebagian patung dilengkapi dengan salib.

Gua Maria: Dokpri
Gua Maria: Dokpri

Akhirnya kami pun sampai di depan gua maria.  Patung Bunda Maria tampak berdiri di dalam gua dengan posisi tangan bersedekap.  Jubahnya yang putih dan kalungan rosario dengan salib menghias tangan tersebut.  Di atas patung tampak cahaya Mentari yang muncul dari lubang kecil.  Sementara di kaki patung, puluhan karangan bunga yang dibawa oleh para penziarah berderet rapi.  

Masih di altar di depan patung, ada tiga susun lilin putih tempat penziarah berdoa. Namun sisa-sia hujan membuat semua lilin dalam keadaan padam. Dan kita juga harus sedikit berhati-hati karena lantai agak licin.  Saya sempatkan masuk ke dalam gua dan melihat patung dari sisi kanan. DI sini terlihat beberapa lilin yang masih menyala.  Sepasang patung malaikat bersayap menjaga patung Bunda Maria dan guanya ini.

Patung Malaikat: Dokpri
Patung Malaikat: Dokpri

Tidak jauh dari gua juga ada patung Malaikat St Michael dan Gibrael serta di dinding ada sebuah prasasti bertuliskan "Pemberkatan Gua Maria Bukit Kanada Rangkasbitung Tanggal 13 Agustus 1988 oleh Mgr. Ignatius Harsono PR , Uskup Bogor."  Suasana hening dan sendu membuat kami hanya melihat dengan tenang dan kemudian meninggalkan gua ini menuju ke Makam Yesus mengikuti petunjuk jalan.

Pintu  Gerbang: Dokpri
Pintu  Gerbang: Dokpri

Kami kemudian memasuki pintu gerbang bergambar dua buah salib dan kutipan ayat-ayat suci lalu sampai di sebuah bangunan bertuliskan Grotto Kebangkitan. Kata Grotto sendiri dalam Bahasa Latin atau Italia berarti Gua.  Tidak ada keterangan lain apakah ini yang dimaksud dengan makam Yesus.

Grotto Kebangkitan: Dokpri
Grotto Kebangkitan: Dokpri

Di dalamnya ternyata mirip sebuah gereja atau kapel di bawah tanah dengan deretan kursi batu dan di depannya terapat sebuah altar berbentuk makam diterangi cahaya lilin. Suasana di dalam gua ini memang sangat tenang dan hening serta sedikit gelap. Kami tidak lama-lama di dalam gua dan segera keluar kembali.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun