Mohon tunggu...
TAUFIK HIDAYAT
TAUFIK HIDAYAT Mohon Tunggu... Guru - Love, Bless and Dreams Comes True ❣️

Guru di MA Al-Azhar Asy-Syarif Sumatera Utara. Terima kasih yang sudah vote dan kasih komentar. Salam Kompasiana.

Selanjutnya

Tutup

Kurma Pilihan

Makna Ramadan adalah Bahasa Cinta kepada Allah

1 April 2023   03:05 Diperbarui: 1 April 2023   03:06 918
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Selamat menunaikan ibadah puasa (Ilustrasi informazone.com) 

Ramadan adalah satu bulan yang diwajibkan atas orang beriman berpuasa. Perintah itu langsung turun dari Yang Maha Pengasih Lagi Maha Bijaksana di dalam Al-Quran Surah Al-Baqarah Ayat 183.

Dalil Berpuasa Ramadan (Bidik Layar Bershalawat.com) 
Dalil Berpuasa Ramadan (Bidik Layar Bershalawat.com) 

Allah memanggil hamba yang Ia cintai dengan seruan, "Wahai orang-orang yang beriman". Itulah panggilan tersayang Allah kepada hamba-Nya. Panggilan tercinta, panggilan yang paling halus, panggilan yang menyentuh hati. 

Yang dipanggil adalah mereka yang di dadanya tersisa iman. Beriman kepada Allah dan beriman kepada nabi dan rasul yang membawa risalah.

Amalan puasa ini adalah rahasia Allah kepada hamba-Nya. Hanya orang yang puasa dan Allah yang tahu apakah mereka berpuasa atau tidak. Ikhlas atau tidak. Patuh atau tidak. Allah Maha Mengetahui Isi Hati Hamba-Nya. 

Ramadan menyebabkan kita sehat (Ilustrasi informazone.com) 
Ramadan menyebabkan kita sehat (Ilustrasi informazone.com) 

Mencuplik dari buku Ramadhan Bersama Keluarga oleh Muhammad Abduh Tausikal ada lima ganjaran orang yang berpuasa yakni:

  • Pahala yang tidak terhingga banyaknya
  • Amalan puasa untuk Allah, amalan lain untuk hamba
  • Pahala puasa menyebabkan hamba-Nya masuk surga
  • Orang berpuasa akan meraih 2 kebahagiaan di saat berbuka puasa (azan Magrib) dan ketika berjumpa dengan Allah di akhirat
  • Bau mulut orang berpuasa lebih harum dari minyak misk 

Di samping tersebut di atas, manfaat lain puasa juga ternyata berdampak langsung bagi orang yang berpuasa itu sendiri. Sudah dapat bonus dapat mega-bonus pula, istilahnya. 

Berikut ini manfaat puasa bagi orang yang melakukannya dikutip dari kompas.com :

  • Menurunkan tekanan darah
  • Menurunkan berat badan
  • Mengurangi peradangan
  • Mengurangi lipid darah
  • Meningkatkan kekebalan tubuh
  • Meningkatkan sistem otak

Oleh karenanya, kenikmatan puasa itu juga dianjurkan oleh Nabi Muhammad SAW untuk dijalankan ketika bulan-bulan selain Ramadan agar manusia bisa hidup sehat. Puasa Senin-Kamis adalah amalan mingguan yang dapat dijadikan pola hidup kaum muslimin. 

Makna Ramadan sebagai bahasa cinta Allah kepada hamba-Nya, maka dapat kita balas dengan takzim, "Puasa ini adalah bahasa cinta kita kepada Allah". Kita taat, kita patuh, kita terpanggil dengan seruan Allah dalam firman-Nya. Alhamdulillah. Barakallah. 

Amalan sunnah saat Ramadan (Ilustrasi samaragroupmalang.com) 
Amalan sunnah saat Ramadan (Ilustrasi samaragroupmalang.com) 

Begitu dalam makna ritual puasa Ramadan. Di bulan ini kita disarankan memperbanyak amalan. Bulan diturunkannya Al-Quran untuk menggemakan membaca dan menghapalnya. 

Kita menahan lapar, dahaga dan segala emosi ketika menjalani puasa Ramadan. Semoga Allah masukkan kita ke dalam golongan hamba yang diridhoi. Yaitu golongan pengikutnya Nabi Muhammad yang dimasukkan ke dalam surga yang luasnya seluas langit dan bumi. 

Mozaik Ramadan (Bidik Layar katadata.co.id) 
Mozaik Ramadan (Bidik Layar katadata.co.id) 

Selamat menunaikan ibadah puasa (Ilustrasi informazone.com) 
Selamat menunaikan ibadah puasa (Ilustrasi informazone.com) 

***

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kurma Selengkapnya
Lihat Kurma Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun