Mohon tunggu...
Tati AjengSaidah
Tati AjengSaidah Mohon Tunggu... Guru - Guru di SMPN 2 Cibadak Kab. Sukabumi

Sebaik-baik manusia adalah yang bermanfaat bagi orang lain

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Pilihan

Menikmati Suasana Minggu Pagi di Kota Bandung

18 September 2024   05:13 Diperbarui: 18 September 2024   08:14 168
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Suasana di lapangan Gasibu (dokpri)

Kami menunggu di depan mini market, yang datang hanya sopir dan keponakan sedangkan suami tidak jadi ikut karena kakak ipar dari Serang dan Tangsel sudah datang.

Keponakan akan mengambil kue dan nasi kotak yang sudah dipesan dengan lokasinya berbeda, Hampir dua jam kami berada di perjalanan karena terjadi kemacetan dimana-mana, untung saja supir yang menyertai kami sudah hafal dengan rute yang ada di Kota Bandung.

Pukul 11.45 kami baru sampai di rumah keponakan. Setelah melaksanakan salat Dhuhur kami berkumpul untuk melaksanakan pengajian dan doa bersama yang dipimpin oleh salah satu kakak ipar. Selesai berdoa, dilanjutkan dengan makan siang bersama-sama.

Keponakan membagikan kue kepada tetangga yang ada disekitarnya, tetapi ada beberapa rumah yang penghuninya sedang keluar sehingga diberikan saat mereka sudah datang di sore hari.

Kami berada di sana sampai Magrib, pukul 18.30 kami pun pamitan dan langsung pulang menuju ke tempat masing-masing. Alhamdulillah perjalanan kami lancar, sedangkan arus kendaraan yang menuju ke arah Bandung terlihat mengalami kemacetan yang panjang.

Pukul 21.00 kami sudah sampai di Cianjur, dan kakak ipar turun di sana. Selanjutnya kami melanjutkan perjalanan ke Cibadak dan sampai di rumah pukul 22.30.

Wasana Kata

Itulah perjalanan yang kami lakukan di akhir pekan kemarin ke kota Bandung. Saya dan ananda bisa menikmati suasana pagi di lapangan Gasibu dan juga melihat pawai mobil hias yang meriah di depan Gedung Sate.

Perjalanan yang kami lakukan berjalan lancar karena kami memilih waktu keberangkatan sebelum shubuh dan pulang dari Bandung setelah Magrib.

Suasana pagi di kota Bandung sangat berkesan bagi kami, ananda ingin liburan nanti datang lagi ke sini untuk ikut olahraga di lapangan Gasibu dan menikmati jajanan yang ada di sekitarnya.

Terima kasih telah membaca tulisan ini, salam hangat dan bahagia selalu.

#Tulisan ke-88 di tahun 2024

Cibadak, 18 September 2024

Tati Ajeng Saidah untuk Kompasiana

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun