Mohon tunggu...
Tati AjengSaidah
Tati AjengSaidah Mohon Tunggu... Guru - Guru di SMPN 2 Cibadak Kab. Sukabumi

Sebaik-baik manusia adalah yang bermanfaat bagi orang lain

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Artikel Utama

Pengalaman Menarik Saat Pendampingan Individu Calon Guru Penggerak

6 November 2022   10:43 Diperbarui: 6 November 2022   14:41 4536
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Salah satu sekolah yang dikunjungi (sumber foto: dokumentasi pribadi)

Untuk CGP angkatan keenam, pendampingan individu (PI) ke-1 dijadwalkan pada tanggal 19 s.d 28 Oktober 2022 yang lalu. Untuk pelaksanaan kunjungan ke sekolah, maka PP membuat jadwal yang telah disepakati dengan para CGP.

Sebelum melakukan kunjungan, PP akan memberikan informasi tentang fokus pendampingan yang akan dilaksanakan sehingga CGP bisa mempersiapkan dokumen yang dibutuhkan.

Saya melakukan kunjungan ke CGP yang ada di 4 sekolah pada tanggal 22 Oktober s.d tanggal 26 Oktober 2022, dalam satu hari hanya satu sekolah yang dikunjungi. 

CGP yang saya bimbing ada 4 orang, yaitu 2 orang di Kecamatan Cikembar dan 2 orang di Kecamatan Warungkiara.

CGP yang saya kunjungi yaitu Pak Asep Heryanto di SDN Bantarkalong, Ibu Nia Kurniawati di TKIT Bani Saleh Cikembar, Ibu Dewi Febrianti di SMAN 1 Cikembar dan Ibu Yulizeslika di SMAN 1 Warungkiara.

Hal pertama yang dilakukan saat mengunjungi sekolah CGP adalah menemui Kepala Sekolah untuk memperkenalkan diri dan meminta izin akan melakukan pendampingan individu.

Ada beberapa hal yang saya tanyakan kepada Kepala Sekolah yaitu tentang dukungan dari pimpinan dan teman sejawat terhadap CGP, serta perubahan sikap yang terlihat dari CGP setelah mengikuti pelatihan.

Semua Kepala Sekolah yang saya kunjungi memberikan dukungan sepenuhnya kepada para CGP dan berharap adanya perubahan positif di sekolah dengan melakukan implementasi dari hasil pelatihan.

Fokus pendampingan individu kesatu ini ada 4 hal yaitu: (1) diskusi tentang tantangan belajar daring, (2) refleksi tentang penerapan perubahan kelas sesuai pemikiran Ki Hajar Dewantara, (3) diskusi tentang pembuatan kerangka portofolio digital dan (4) diskusi tentang peta posisi diri dan rencana pengembangan diri dalam kompetensi guru penggerak.

Saya baru bertemu secara langsung dengan para CGP, kalau di ruang virtual kami sudah sering bertemu. Bertatap muka dan mengobrol secara langsung ternyata lebih menyenangkan dan terasa lebih akrab.

Para CGP juga tidak segan-segan menceritakan hambatan-hambatan yang ditemui pada saat mengikuti pelatihan daring dan saat melakukan implementasi di kelas.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun