Selapanan merupakan acara rutinan yang dilakukan sebulan sekali, acara ini juga salah satu tradisi yang hanya ada di Indonesia. Selapanan ini diselenggarakan oleh kelompok Desa Sumurrejo, Kecamatan Gunungpati yang dipimpin oleh Bapak Mahmudi dan dihadiri oleh tokoh masyarakat Desa Sumurrejo, para Ketua RT/RW.
Acara selapanan ini memang sudah diadakan sejak lama dan dilakukan sampai sekarang. Salah satu tujuan acara selapanan ini adalah mempererat tali silaturahmi di Desa Sumurrejo. Selain itu untuk melestarikan tradisi nenek moyang dan dalam peringatan selapanan ini terdapat makna-makna lain yang berasal dari masyarakat pendukungnya diyakini membawa nilai-nilai moral dan sosial yang berguna untuk perjalanan kehidupan mereka kelak. Makna-makna dalam tradisi selapanan yang dipahami oleh tiap-tiap masyarakat Jawa di Desa Sumurrejo tentunya berbeda-beda, tergantung kepada pengatahuan masing-masing individu.
Acara selapanan tersebut juga menjadi agenda rutinan setiap satu bulan sekali tepatnya pada malam Jum'at di makam. Makam tersebut adalah sesepuh yang ada di Desa Sumurrejo, yaitu Mbah Brujulan dan Mbah Pandesan.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI