Mohon tunggu...
Lupin TheThird
Lupin TheThird Mohon Tunggu... Seniman - ヘタレエンジニア

A Masterless Samurai -- The origin of Amakusa Shiro (https://www.kompasiana.com/dancingsushi)

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Paskah dan Kehidupan

8 April 2023   09:00 Diperbarui: 8 April 2023   08:58 343
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Telur Paskah dan Bunga Sakura (dokpri)

Penggambaran Yesus oleh pelukis renaisans dari Italia itu menurut saya sempurna, dalam merepresentasikan "manusia" Yesus sebagai orang yang lemah, rapuh, letih dan tak berdaya.

Uniknya, dibalik lukisannya kita mampu melihat Yesus bukan hanya sebagai manusia. Akan tetapi kita melihat Tuhan yang tidak kelihatan, bisa mewujudkan diri. Hal seperti ini tidak dapat ditemukan pada lukisan karya pelukis lain.

Tidak menutupi sisi kemanusiaan yang lemah merupakan perbuatan patut ditiru. Melalui Yesus yang menunjukkan diri apa adanya, bahkan merasakan penderitaan, maka orang terbebas dari dosa, maut dan kejahatan.

Sudah menjadi hal lumrah di zaman internet, orang terbiasa memamerkan sesuatu yang sebenarnya bukan dirinya. Terkadang orang rela melakukan hal-hal bertentangan dengan norma masyarakat bahkan kehendak Tuhan, demi memperlihatkan identitas palsu yang sekilas tampak mewah.

Pengalaman Trihari suci hendaknya menjadikan manusia mampu menunjukkan diri tanpa tedeng aling-aling.

Hal kedua dalam hubungannya dengan kehidupan, Paskah merupakan peristiwa untuk mengingatkan kita agar tidak mudah putus asa.

Ada kalimat terkenal yang diucapkan Yesus ketika disalib. Bunyinya "Eloi, Eloi Lama Sabachthani". Artinya, "Allahku, Allahku, mengapa Engkau meninggalkan Aku".

Sekilas nampak ada rasa putus asa disana. Akan tetapi, ini bukanlah ungkapan putus asa.

Kalimat itu diucapkan Yesus, untuk menunjukkan penerimaanNya atas derita dan sakit saat disalib. Dia rela untuk menerima, alasannya karena penderitaan dirasakan oleh umat manusia.

Dengan kata lain, melalui kalimat itu dapat juga dirasakan keinginanNya untuk bertahan dalam penderitaan, mewakili penderitaan kita.

Bagi orang Kristen, kematian bukanlah titik akhir atas kehidupan. Justru kematian merupakan titik awal, untuk bersatu dengan Tuhan dalam hidup yang kekal.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun