Remaja adalah kelompok usia yang rentan terhadap masalah kesehatan mental seperti depresi, kecemasan, stres, dan gangguan perilaku. Pada masa transisi dari anak-anak ke dewasa, perubahan psikososial terjadi, yang membuat remaja lebih mudah terdampak oleh berbagai tekanan dari lingkungan keluarga, sosial, dan akademis.
Kesehatan mental sangat penting bagi seseorang, terutama bagi remaja. Pada tahun 2022, survei nasional mengenai kesehatan mental remaja Indonesia (I-NAMHS), yang dilakukan oleh Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes RI) bersama Universitas Gadjah Mada, University of Queensland, dan Johns Hopkins Bloomberg School of Public Health, menunjukkan bahwa sebanyak 34,9% remaja Indonesia mengalami setidaknya satu jenis gangguan mental. Hal ini menunjukkan bahwa ada krisis kesehatan mental remaja yang perlu diperhatikan.
Prevalensi dan Jenis Gangguan Mental pada Remaja
Berikut adalah beberapa jenis gangguan mental yang paling umum dialami remaja, menurut data dari berbagai survei dan penelitian nasional:
1. Kecemasan: Kecemasan adalah gangguan mental yang paling umum dialami remaja Indonesia. Data menunjukkan bahwa 28,2% remaja perempuan mengalami kecemasan, sedangkan 25,4% remaja laki-laki. Ini menunjukkan bahwa perempuan lebih rentan terhadap kecemasan daripada laki-laki (GoodStats, 2024).
2. Depresi: Depresi adalah salah satu gangguan yang paling umum. Remaja perempuan (6,7%) mengalami depresi lebih banyak daripada remaja laki-laki (4,0%). Faktor hormonal, tekanan masyarakat, dan ekspektasi peran gender sering menjadi alasan mengapa banyak perempuan yang memiliki angka ini.
3. Risiko Bunuh Diri: Depresi berat sering dikaitkan dengan tindakan atau pemikiran bunuh diri, yang merupakan salah satu penyebab utama kematian pada remaja.
Strategi Penanganan
Untuk menangani masalah kesehatan mental remaja, diperlukan pendekatan holistik yang melibatkan banyak elemen, seperti :
1. Peningkatan pendidikan dan kesadaran tentang pentingnya kesehatan mental untuk remaja, keluarga, dan masyarakat. Pengenalan gejala awal gangguan mental dan pentingnya mendapatkan bantuan profesional adalah bagian dari langkah ini.