Mohon tunggu...
Sukarja
Sukarja Mohon Tunggu... Desainer - Pemulung Kata

Pemulung kata-kata. Pernah bekerja di Kelompok Kompas Gramedia (1 Nov 2000 - 31 Okt 2014)

Selanjutnya

Tutup

Politik Pilihan

Karena Pilihan Anda, Rakyat Indonesia yang Akan Sejahtera!

31 Desember 2018   10:04 Diperbarui: 31 Desember 2018   10:24 313
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Seorang petugas menunjukan bentuk kartu Jaminan Kesehatan Nasional di RS Fatmawati, Jakarta (01/01). Mulai 1 Januari 2014, pemerintah meluncurkan program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN), JKN merupakan program jaminan kesehatan yang akan diterapkan secara nasional dan ditangani oleh Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS). TEMPO/Dasril Roszandi

Opening Ceremony Asian Games 2018, Sabtu, (18/8/2018)/TribunNews.com
Opening Ceremony Asian Games 2018, Sabtu, (18/8/2018)/TribunNews.com
Mengembalikan PT Freeport Indonesia dan Blok Migas ke Pangkuan Rakyat.

Nah, di tahun 2018 ini, kejutan bagi Pemerintahan Jokowi-JK, dimana Indonesia telah berhasil mengakuisisi 51,2 % saham PT Freeport Indonesia (PTFI), dimana sebelumnya selama lebih dari 50 tahun, negara kita hanya puas dengan besaran saham sekitar 9,36%.

Dengan kepemilikan saham 51,2%,  Indonesia bisa mendapatkan keuntungan yang juga lebih besar dari sebelumnya. Keuntungan perusahan ini, di luar dari pajak dan royati yang diterima negara.

Kepemilikan saham PTFI ini menjadi bukti bahwa Pemerintahan Jokowi-JK begitu menjunjung tinggi UUD 1945, dimana kekayaan alam yang terkandung di  bumi Indonesia harus bisa dinikmati sebesar-besarnya bagi kemakmuran rakyat Indonesia.

Selain akuisisi PTFI, nyatanya Jokowi-Jk juga sudah berhasil mengambil alih 100% beberapa blok migas yang selama puluhan tahun ini dikuasai Asing, seperti Blok Mahakam di Kalimantan Timur dan juga Blok Rokan di Riau.

Sekadar diketahui, seperti yang dikatakan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan, bahwa Blok Rokan merupakan blok legendaris di Asia., dimana di masa jayanya, blok ini bisa menghasilkan 1 juta barel minyak per hari.


"Beberapa hal yang sudah dilakukan, hal-hal yang besar, itu yang pertama Blok Rokan, blok yang legendaris di Asia yang pernah menghasilkan 1 juta barel per hari. Sekarang 200 ribu barel lebih," kata dia dalam upacara HUT RI-73 di Kementerian ESDM Jakarta, Jumat (17/8/2018).

"Di 2021 akan dikelola badan usaha domestik BUMN Pertamina, setelah 50 tahun dikelola badan usaha asing. Nanti 2021 akan dikelola anak-anak negeri ini capaian, ini salah satu capaian yang besar sekali," ujarnya.

Berapa banyak lagi capaian yang berhasil diupayakan oleh Jokowi-JK, seperti penyaluran dana Desa, pembangunan 1 juta rumah rakyat, pembagian sertifikat tanah rakyat, pembangunan kawasan ekonomi khusus (KEK), dan juga pembangunan 10 destinasi wisata baru yang diberi nama '10 Bali Baru', seperti  Danau Toba, Tanjung Kelayang, Tanjung Lesung, Pulau Seribu, Candi Borobudur, Mandalika, Gunung Bromo, Wakatobi, dan Labuan Bajo.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun