Mohon tunggu...
Syaikhul Hadi
Syaikhul Hadi Mohon Tunggu... Jurnalis - Buruh Tulis

Belajar nulis Ben pinter

Selanjutnya

Tutup

Entrepreneur

Buku Bertajuk "Manajemen Industri Kreatif" Menjawab Tantangan Pelaku Industri di Tengah Covid-19

22 Januari 2021   22:47 Diperbarui: 22 Januari 2021   22:48 628
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Buku Manajemen Industri Kreatif karya Heri Cahyo Bagus Setiawan 

Industri kreatif, memang menjadi tantangan terbesar bangsa kedepan. Betapa tidak, sektor usaha seperti UMKM, perhotelan, pariwisata dan sebagainya banyak mengalami kelesuan akibat terpaan pandemi covid-19. Bukan tidak mungkin, industri kreatif bakal menjadi satu-satunya sektor usaha yang mampu bertahan dikala pandemi covid-19. 

Hanya saja, didalam buku ini, penulis menambahkan bagaimana cara mengelola (me-manage) industri kreatif dalam situasi apapun, termasuk Pandemi covid-19. 

Dia mencontohkan, bagaimana industri kerajinan seperti batik mampu bertahan ditengah pandemi. 

Jika dilihat dari perkembangannya, selama ini batik banyak digunakan untuk pembuatan baju. Batik merupakan kerajinan yang memiliki nilai seni tinggi dan telah menjadi bagian dari budaya yang ada di Indonesia. Konon, dibeberapa daerah sudah memiliki batik dengan motif khusus untuk memperkenalkan ciri  khas daerah. 

Nah, pada saat situasi pandemi covid-19, batik bukanlah satu-satunya komponen yang dibutuhkan masyarakat. Karena masyarakat lebih banyak memilih obat-obatan herbal untuk penguatan imun, hand sanitizer dan masker sebagai penangkal virus. 

Lantas, bagaimana caranya agar batik tetap diminati saat pandemi covid-19?, Dia mencontohkan pembuatan masker bermotifkan batik. Menurutnya, pembuatan masker batik lebih efisien ketimbang menunggu situasi pandemi covid-19 usai. 

Sehingga industri batik akan terus berjalan seiring berjalannya waktu, meski situasi pandemi covid-19 masih menghantui masyarakat. Hal-hal yang sifatnya sederhana ini mampu membuat industri tetap bertahan dimasa pandemi.

Begitu pun sebaliknya. Jika kita hanya bermimpi untuk menjadikan sebuah industri tetap stabil dikala pandemi, sedangkan ide-ide kreatif tak pernah muncul dalam benak kita, maka hal yang mustahil bagi industri akan tetap stabil. 

"Saya kira enggak masalah ya, untuk sementara waktu merubah pembuatan baju (asal) menjadi pembuatan masker batik. Karena esensinya tidak merubah bahan dasar kain untuk terus produksi," ujarnya. 

Didalam buku ini juga mengatur tentang bagaimana pelaku industri memanage industri yang dikelolanya. Sebab, tanpa adanya manajemen, maka industri akan gulung tikar jika terjadi wabah dadakan seperti saat ini. 

Disisi yang lain, industri kreatif menjadi satu-satunya pilihan yang menjanjikan bagi kalangan millenial saat ini. Dikala semua aktifitas harus terbatasi dengan jarak dan waktu, maka millenial lebih banyak memanfaatkan ide-ide kreatifnya dengan berbagai macam dukungan tekhnologi. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Entrepreneur Selengkapnya
Lihat Entrepreneur Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun