Festival musik di Indonesia sedang marak belakangan ini. Tidak hanya Festival Musik Internasional yang menjadi magnet bagi para pecinta musik, tetapi juga Festival Musik lokal yang semakin banyak digelar di berbagai kota di Indonesia (18/12/22)
Festival musik merupakan acara komunitas berorientasi kepada penampilan langsung menyanyi dan instrumen yang biasanya dibeda-bedakan dengan tema seperti jenis musik, kebangsaan penampil atau lokasi atau waktu tertentu.
Mulai dari Jakarta hingga ke kota-kota kecil di seluruh negeri, festival musik sedang menjadi trend di kalangan masyarakat Indonesia. Ini merupakan sebuah fenomena yang menarik, mengingat sebelumnya kita amat sangat terbatas untuk membuat acara musik karena virus Covid-19 yang menyerang seluruh negara. Namun, seiring dengan menurunnya kasus Covid-19 di Indonesia, industri musik lokal kembali hidup seperti semula.
Dengan kembalinya festival musik di Indonesia adalah sebuah hal yang sangat dinantikan oleh para musisi Indonesia. Festival musik juga merupakan sebuah sarana musisi Indonesia menampilkan karya-karya mereka, apalagi banyak karya dari para musisi yang naik daun ketika masa pandemi hadir di Indonesia selama 2 tahun lamanya.
Salah satu festival musik yang paling ditunggu-tunggu oleh para pecinta musik adalah Soundrenalins Festival. festival ini merupakan festival musik terbesar di Indonesia yang digelar setiap tahun. Soundrenaline Festival menghadirkan berbagai band ternama dari Indonesia maupun mancanegara. Selain itu, Festival ini juga menampilkan beragam genre musik seperti pop, hip hop, dan lain-lain.
Tidak hanya Soundrenaline, festival musik lainnya seperti We The Fest (WTF) dan Djakarta Warehouse Project (DWP) juga merupakan festival musik yang sangat populer di Indonesia. We The Fest merupakan festival musik yang menampilkan musisi dari berbagai genre seperti pop, rock, electronic, dan lain-lain. Sementara Djakarta Warehouse Project merupakan Festival Musik Electronic Dance Music (EDM) terbesar di Indonesia yang selalu ramai dikunjungi oleh para pecinta musik EDM.
Selain festival musik Internasional, festival musik lokal juga semakin marak di Indonesia. Beberapa contohnya adalah Rock In Celebes yang digelar di Makassar, Sulawesi Selatan, dan Wild Ground Fest yang digelar di Jogjakarta. Kedua festival ini menampilkan banyak musisi lokal dan mancanegara yang bisa mereka saksikan tanpa perlu datang ke Ibukota.
Berbagai jenis festival musik kembali diberbagai kota-kota besar di Indonesia. Semua festival musik yang ada dikemas dengan megah serta diisi oleh musisi-musisi ternama mulai musisi Indonesia sampai musisi Internasional.
Seorang penulis dari Media musik lokal Eventori asal Jakarta Timur, Daffa Putra Pratama memberikan sebuah tanggapannya tentang kembalinya festival musik Indonesia setelah lama menghilang.
“ Ada rindu yang terobati. Setelah kurang lebih 2 tahun lalu kita cuma bisa nonton musisi kecintaan kita lewat Youtube. tiba-tiba peraturan pemerintah dilonggarkan membuat banyak orang berlomba-lomba untuk unjuk gigi dengan membuat berbagai macam acara musik” ujarnya.
Maraknya festival musik belakangan tidak selamanya mengundang kesenangan, bahkan ada lebih dari satu festival musik yang terpaksa harus dibatalkan ataupun postponed. Ada beberapa hal yang membuat acara tersebut harus tertunda. Mulai dari izin, sampai panitia yang tidak bertanggung jawab.