"Saya dengan Ra Fahmi sedang membahas soal paradigma masyarakat soal politik dan mencari solusi tentang antipati masyarakat terhadap politik. Gampang-gampang susah menghadapi karakter masyarakat Madura yg sudah mengakar sejak orba," jelas Husin.
Selama perjalanan ke Kabupaten Sampang, dirinya menemukan banyak ilmu dan pandangan diterima. Diantaranya bisa bertatap muka langsung dengan masyarakat bawah, menemui tokoh masyarakat dan ulama.
"Aspirasi dari bawah inilah yang akan kita perjuangkan kedepannya. PSI sebagai partai baru bisa menjadi alternatif di tengah kebutuhan politik yang penuh pragmatisme dan praktek korupsi," tutup Husin mengakhiri kunjungannya ke Kabupaten Sampang. (Syafrudin Budiman)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H