Sebagian masyarakat RW 16 Desa Cihideung memiliki bantuan sosial pemerintah seperti PKH (Program Keluarga Harapan) dan BPNT (Bantuan Pangan Non Tunai) sebanyak kurang lebih 40 orang. "Namun, 8 orang diantaranya tidak tepat sasaran. Orang yang mendapatkan adalah orang menengah atas seperti yang rumahnya tingkat, bergelar haji" Tegas Bpk. Dadang ketua RT 1.
Berdasarkan data yang telah diperoleh dapat disimpulkan bahwa masyarakat RW 16 Desa Cihideung dalam hal ketahanan ekonomi keluarga masih terdapat kesenjangan dan sebagian besar keluarga berada dalam kondisi ekonomi yang rentan (tidak stabil). Sehingga berdasarkan analisis yang sudah dilakukan dapat digolongkan bahwa tingkat kemiskinan pada masyarakat RW 16 Desa Cihideung relatif tinggi.
Oleh karena itu perlu adanya pendataan kondisi masyarakat secara komperhensif. Maka dari itu diperlukan adanya sistem pendataan terstruktur yang dapat diperbaharui dan digunakan secara kontinu untuk mengatasi permasalahan kemiskinan.
Harapannya dengan adanya sistem pendataan secara kontinu melalui laman web yang terkomputerisasi dapat membantu pemberdayaan masyarakat dalam memberantas tingkat kemiskinan pada masyarakat. Sehingga tingkat kemiskinan dapat berangsur-angsur berkurang dan menciptakan ketahanan ekonomi dan pembanguan berkelanjutan, sebagaimana tujuan dari SDG's pada tujuan pertama  yaitu terciptanya mansyarakat tanpa kemiskinan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H