Mohon tunggu...
Sutiono Gunadi
Sutiono Gunadi Mohon Tunggu... Purna tugas - Blogger

Born in Semarang, travel-food-hotel writer. Movies, ICT, Environment and HIV/AIDS observer. Email : sutiono2000@yahoo.com, Trip Advisor Level 6 Contributor.

Selanjutnya

Tutup

Raket Pilihan

Pasca German Open Perlu Evaluasi Total

8 November 2021   12:10 Diperbarui: 8 November 2021   12:33 237
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bulutangkis. Sumber ilustrasi: PEXELS/Vladislav Vasnetsov

Hari ini dinihari WIB baru saja berakhir German Open 2021 atau yang lebih dikenal dengan sebutan Hylo 2021. Tim bulu tangkis Indonesia memperoleh hasil lumayan baik bila dibandingkan Denmark Open 2021 dan French Open 2021 yang nir gelar. 

Pada Hylo 2021 Indonesia membukukan Marcus / Kevin sebagai juara ganda putra setelah menundukkan ganda putra sesama Indonesia, Leo Carnado / Daniel Marthin. Minions menang straight set 21-14, 21-19 atas yuniornya. Bahkan di semi final Hylo 2021 Indonesia menunjukkan keperkasaan ganda putra dengan menempatkan 5 pasang ganda putra.

Dari sisi ganda putra, kekuatan Indonesia masih ditakuti banyak lawan, ada pasangan senior Ahsan / Setiawan (The Daddies), Markus / Kevin, dan pelapis bawahnya,  Leo Carnado / Daniel Marthin, Fajar / Rian, Pramudya / Yeremia dan Fikri / Bagas.

Sehingga untuk menyongsong piala Thomas dan piala Sudirman 2022 tidak terlalu mengkhawatirkan asal saja ke 6 pasangan ini dapat bermain konsisten. Hasil terbaik tahun ini adalah berhasil merebut piala Thomas 2020 dengan menang 3-0  melawan Tiongkok. Ditambah juara ganda putra di German Open 2021. 

Sementara kegagalan di Olimpiade Tokyo gagal merebut medali karena Ahsan / Setiawan kalah diperebutan medali perunggu, sedangkan Minions sudah kalah di perempat final. Terhenti di babak perempat final piala Sudirman serta nir gelar di Denmark Open dan French Open 2021.

Tunggal putra

Kondisi tunggal putra Indonesia juga belum stabil, hanya berjaya saat merebut piala Thomas 2020, dan merebut medali perunggu Olimpiade Tokyo 2020 melalui Anthony Sinisuka Ginting.

Prestasi Anthony Ginting dan Jonathan Christie juga masih naik turun. Tercatat nir gelar di Denmark Open, French Open dan German Open 2021.

Hylo Open bahkan menghasilkan juara baru dari Singapura yang kabarnya hasil dari pelatih asal Indonesia Mulyo Handoyo (mantan pelatih Taufik Hidayat).

Loh Kean Yew tunggal putra Singapura ini berhasil mengalahkan tunggal putra Malaysia, Lee Zi Jia dengan skor 19-21, 21-13, 21-12. Kabarnya Lee juga hasil gemblengan mantan pemain Indonesia, Hermawan.

Beberapa pemain tunggal putra lapis berikutnya perlu ditingkatkan prestasinya seperti Shesar Rustavito dan Chico.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Raket Selengkapnya
Lihat Raket Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun