Mohon tunggu...
Suradin
Suradin Mohon Tunggu... Duta Besar - Penulis Dompu Selatan

Terus Menjadi Pembelajar

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Mengenang Kembali Kenangan, Kala Berseragam Putih Abu-Abu di SMAN 1 Hu'u

19 Juli 2020   23:42 Diperbarui: 19 Juli 2020   23:44 104
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dok. Pak Hendro, Kepala Sekolah SMAN 1 HU'U, 


SAYA melajukan roda dua yang kutumpangi. Dari rumah, saya hanya menempuh 10 menit perjalanan. Sebelum benar-benar kembali menginjakkan kaki di tanah perantauan, saya memutuskan untuk menyambanginya terlebih dahulu.

Sejak memutuskan merantau puluhan tahun yang lalu, sudah jarang saya menyambanginya. Jika pulang kampung di masa libur waktu berlabel mahasiswa, saya hanya melewatinya tanpa pernah singgah dan menyapanya.  Sesekali ketika saat melewatinya kuperhatikan wajahnya telah berubah, tulisan namanya sudah terlihat jelas. Di beberapa titik, sudah ada bangunan-bangunan baru. Di depan pagar, ada beberapa pohon yang menjulang tinggi dan cukup rindang.

Dok. Ikhsan, guru SMAN 1 HU'U
Dok. Ikhsan, guru SMAN 1 HU'U
Dok. Ikhsan
Dok. Ikhsan
Beberapa kali memperhatikannya, dirinya selalu berbenah, bersolek, walaupun bunga-bunga di depan ruang guru nampak tak terawat. Di pintu masuk di samping kiri jalan menuju ruang guru, sudah tertata rapi tempat parkir untuk roda dua. Bahkan  dirinya sudah memiliki pos satpam yang cukup bagus, namun wajahnya terlihat tak terawat.

Kali ini saya mengunjunginya. Benar-benar saya merencanakan untuk bersua dengannya hari ini, Jumat pagi 10 Juli 2020. Sesampai di depan pintu masuk, beberapa siswa sedang duduk di pos satpam, di areal parkir beberapa siswa sedang bercengkrama. Kelihatan suasananya tidak begitu ramai. Setelah memarkirkan motor, saya langsung menuju lobi yang juga tidak kelihatan ada penghuninya.

Dok. Pak Hendro
Dok. Pak Hendro
Dok. Pak Hendro
Dok. Pak Hendro
Di ujung lobi, dari jauh saya melihat dua orang guru yang sedang asik ngobrol di depan ruangan  tata usaha. Saya memutuskan mendatanginya. Saya kenal, tapi keduanya samar-samar mengenal saya. Setelah memperkenalkan diri. Saya dipersilahkan untuk duduk di antara keduanya, dengan satu kursi yang masih kosong.

Setelah berbincang beberapa menit, keduanya mengucapkan syukur dan berbahagia atas kunjunganku. Keduanya baru mengetahui, bahwa saya adalah alumni di sekolah tersebut, dan mereka berdua adalah guru-guru saya, ketika menimba ilmu di sekolah tersebut. Saya menyadari bahwa tidak semua guru mengingat semua siswa yang pernah diajarnya di masa lalu. Tetapi sebagai alumni di sekolah tersebut, tidak elok jika tidak menyapa mereka yang pernah menyiram embun pengetahuan sebagai modal menatap masa depan nan indah.

Dok. Pak Hendro
Dok. Pak Hendro
Dok. Pak Hendro
Dok. Pak Hendro

Dok. Pak Hendro
Dok. Pak Hendro

Saya memandang sekitar. Tiba-tiba  saya teringat di masa itu, di masa dimana saya masih berseragam abu-abu. Ada banyak kenangan yang terukir di sudut-sudut tembok, di pelataran ruangan, di perpustakaan, bahkan di lapangan volly di depan tempat dudukku sekarang ini. Sekolah ini telah menyimpan jutaan kenangan para almuninya, termasuk diriku.

Beberapa kepingan masa itu, masih terekam jelas dalam benak ini. Salah satu yang tak terlupakan, ketika saya berkelahi hanya karena masalah kawan sekampung. Karena masalah itu, bapakku harus dipanggil oleh pihak sekolah. Saya merasa malu karena itu, terlebih orang tuaku. Sesampai di ruang guru, sebelum duduk di salah satu kursi, bapakku seketika menamparku dengan begitu keras. Saya menangis, dan setelah itu, saya harus menandatangani surat pernyataan bersama, sebagai bentuk komitmen untuk tidak mengulangi masalah yang sama.

Dok. Pak Hendro 
Dok. Pak Hendro 
Dok. Pak Hendro
Dok. Pak Hendro
Dok. Pak Hendro
Dok. Pak Hendro
Ketika itu, perkelahian merupakan hal yang lazim terjadi di sekolah. Hanya saja, itu tidak pernah berlarut-larut dan bisa diselesaikan dengan kekeluargaan. Masa berseragam abu-abu, memang masa di mana jati diri dipertautkan. Masa dimana ingin disebut, bahkan kadang bangga ketika bolos sekolah, berkelahi, dan baju tidak dirapikan.

Kini, sebagian besar di antara mereka, yang dulu di labeli dengan sebutan anak 'nakal' justru menjadi pribadi yang sukses di bidangnya. Di antara mereka, ada yang bisa menuntaskan studi hingga strata dua, menjadi pengusaha sukses, bahkan  tidak sedikit menjadi pegawai negeri sipil.

Dok. Pak Hendro
Dok. Pak Hendro
Dok. Pak Hendro
Dok. Pak Hendro
Memang benar kata orang bijak, seseorang tidak boleh menghakimi masa depan orang lain, hanya karena hari ini yang bersangkutan menjadi pribadi yang bermasalah. Karena bisa jadi mereka yang di cap bodoh, nakal, malas dan sejenisnya, justru menjadi pribadi yang sukses di masa mendatang.

Kembali ke sekolah, adalah kembali membangkitkan kenangan-kenangan masa lalu yang syarat pelajaran hidup. Masa itu menjadi cerminan dalam menapaki tangga hidup hari ini dan di masa mendatang. Di sini, saat ini kami para alumni mengenalnya dengan sebutan SMAN 1 HU'U. Di sinilah cerita itu bermula.

Adakah esok bisa berpijak lagi di sini? Entahlah, hanya waktu yang mampu menjawabnya. Tapi yang pasti, ada banyak kenangan yang pernah terukir selama tiga tahun menyelam embun-embun ilmu pengetahuan dari guru-guru hebat di sekolah ini.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun