Pisang memang enak dibuat menu apa saja. Ini aku ngajak kalian untuk bikin jajanan Pisang Sultana. Gampang banget bikinnya, lezat rasanya.
Bahan:
Pisang kepok matang, tapi masih mengkal 6 biji.
Margarin secukupnya untuk olesan.
Sirup gula merah kental 3 sendok makan.
Keju cedar satu bungkus kecil.
Kacang tanah kupas 1 ons.
Cara memasak:
Pisang dikupas, pipihkan pakai telenan. Olesi pisang dengam margarin lalu panggang di air fryer atau teflon, hingga kuning keemasan.
Angkat pisang, beri sirup gula merah kental di atasnya, taburi keju parut, lalu taburi kacang sangrai yg ditumbuk kasar. Â
Pisang Sultana enak dinikmati di sore hari, ditemani secangkir teh serai atau teh rempah. Nyoba yuk.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H