Sepertinya memang sudah bisa dipastikan bahwa ada pergeseran makna akan kebutuhan pokok manusia yang dulunya hanya sandang, pangan dan papan saja menjadi sandang, pangan, papan, casan serta paketan.Â
Manusia di era ini sudah semakin ketergantungan akan teknologi khususnya handphone pintar. Segelintir orang mungkin merasakan betul bahwa tanpa gadget rasanya hidup di zaman ini adalah sebuah kesalahan. Bahkan bisa dipastikan setiap orang di Indonesia ini tidak hanya memiliki 1 buah gadget saja, melainkan lebih.
Jika ada sesuatu yang lebih sering dirindukan selain orang tua dan Tuhan mungkin itu adalah gadget dan notifikasi di dalamnya. Bahkan satu hari dalam hidup saat ini, coba tanyakan diri Sendiri "berapa banyak kita memikirkan Tuhan dan orang tua?" Bandingkan dengan seberapa sering kita mengingat gadget serta seluruh notifikasi di dalamnya.
Sosial media yang ada di dalam gadget adalah dunia baru yang menyenangkan. Tapi tanpa disadari sudah menghilangkan esensi dari komunikasi yang benar-benar terasa asli. Sebenarnya kehadiran teknologi dalam kehidupan manusia adalah sebuah terobosan berfaedah bagi ummat manusia.Â
Kita hanya perlu membatasi diri jangan hanyut dalam zona nyaman bermedia sosial atau bahkan semua interaksi sosial serba di mediakan. Jika masih bisa hidup normal, kenapa harus serba dimediakan?
Perhatikanlah orang yang bicara di sekitar anda. Bangunlah komunikasi selagi masih punya mulut dan lidah untuk berbicara. Rasakan bagaimana sedihnya mereka yang tak di anugerahi kemampuan untuk berbicara. Rasakan bagaimana sedihnya mereka yang tak mampu menyampaikan pesan bermakna dari mulutnya.
Jangan jadi budak dari teknologi ini. Kita lebih pintar daripada handphone. Teknologi handphone punya batas memory sedang manusia punya memory yang tidak terbatas. selagi masih muda perbanyak menghargai dunia yang indah ini. Perbanyak interaksi dalam dunia nyata agar ingatan-ingatan akan interaksi ini akan membekas dalam ingatan.Â
Dunia nyata ini selalu punya alasan untuk diperhatikan, jangan banyak di abaikan. Jangan sampai karena teknologi kita susah membedakan mana dunia nyata dan mana dunia maya, karena persebaran informasi di era ini sungguh sangat memusingkan, telebih lagi berita hoax yang sudah nikmat di santap masyarakat. Teknologi tidak pernah salah, salahkan diri kita yang terlalu serakah.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI