Kemewahan perkawinan, liputan media besar-besar, perhatian besar dari masyarakat dan netizen, dan banyaknya doa kerap sebatas untuk konten Youtube. Besarnya biaya semua itu mungkin tertutup penghasilan dari Youtube. Maka tak berlebihan bila hanya ukuran waktu "seumur jagung" sepasang manusia berpasangan/berjodoh. Selebihnya berkonflik, dan seringkali menjadi musuh.
Tidak semua, dan tidak selalu. Tetapi begitulah para  selebritis, artis, selegram, youtuber, pesohor dan entah sebutan apa lainnya suka mengambil pilihan.  Karenanya banyak orang menanggapi heboh dan ingar-bingar pasangan artis dengan sikap "EGP" saja. Tak lebih, tak kurang.
Akan halnya kisah pernikahan Sule dengan Nathalie Holscher, rasanya tidak perlu jauh-jauh disikapi dengan itu pula, "emang gue pikirin"? Itu bentuk ekspresi tidak peduli pikiran/ucapan/tindakan dan kejadian yang dialami orang lain.
Kalau dalam sinetron ya biasalah, biarkan saja, mau jungkir balik para pemerannya, silakan saja. Tetapi mengapa juga para pesinetron itu dalam kehidupan nyata pun suka berlaku layaknya lakon "settingan"? Demi mendulang jumlah fans, demi rating, demi subscribe, demi ini-itu, demi kian. . . . Mungkin sebuah keniscayaan, dunia mereka tak terpisahkan dengan itu semua. Baca juga: Madu Saat Shaum, Jaga Nutrisi, dan Pilih Kojima
*
Namun, yang agak mengherankan, mengapa sekarang Sule enggan diperlakukan seperti dulu. Bukankah dulu asyik betul memamerkan dan memantaskan diri untuk jadi viral, trending, fenomenal, dan seterusnya? Kok tiba-tiba ia seperti sadar diri hal urgen: "bukan konsumsi publik". Dengan kata lain, "Stop, jangan ikut-ikutan urusan pribadi saya."
Hal itu luas diberitakan media. Sule menolak memberikan penjelasan lebih-jauh berkait kondisi rumah tangganya. Ia menilai permasalahan keluarga bukan sesuatu yang baik untuk dikonsumsi oleh publik. Sumber 1/
Sedikit menengok peristiwa silam. Sule menikahi Nathalie Holscher pada 15 November 2020. Maskawinnya 75 gram dan uang senilai Rp 200 juta, serta seperangkat alat salat. Itu berarti kini baru 5 bulan. Belum lama. Begitupun memang sudah ada benih Sule di perut Nathalie. Namun, hubungan Nathalie dengan (salah satu) anak Sule dikhabarkan tidak akur. Dan itu penyebab Nathalie belum lama ini meninggalkan rumah Sule.
Sementara itu, persoalan lain belum tuntas. Kepergian mantan istri Sule, Lina Jubaedah, Â masih meninggalkan permasalahan yang melibatkan Teddy (suami Lina almh.) dan anak-anak sang komedian, Rizky Febian dan Putri Delina. Sumber 2/ Baca juga: Pejuang Emansipasi, Kartini dalam Keluarga, dan Seorang Hafidzah
Cerita lain lagi. Muncul nama Tisya Erni yang ramai diperbincangkan warganet. Dikabarkan model majalah pria dewasa itu dekat dengan komedian Sule. Sumber 3/
Rumit ceritanya. Itu semua tentu kepiawaian si tukang cerita mengarang konflik, sehingga cerita nyata serupa sinetron. Atau jangan-jangan sinetron yang dilakoni para pemerannya sedemikian canggih hingga mirip kejadian nyata? Baca juga: Ramadan, Mengatur Keuangan, dan Berhemat untuk Sehat
*
Tentu cerita pasangan Sule dengan Nathalie Holscher bukan satu-satunya. Ada lagi cerita tentang pasangan Billy Syahputra dengan Amanda Manopo, Atta Halilintar dengan Aurel Hermansyah, Raffi Ahmad dengan Nagita Slavina, Baim Wong dengan Paula Verhoeven, Vicky Prasetyo dengan Kalina Oktarani, Ibnu Jamil dan Ririn Ekawati, Â Nissa Sabyan dengan Ayus, bahkan juga pasangan muda Lesty Kejora dengan Rizky Billar.
Tidak kekurangan kita dengan aneka cerita pasangan selebritis yang menonjol karena ketenaran-kekayaan-ketampanan/kecantikan dengan dukungan media massa dan media sosial.
Bagi penggemar acara intrtainment (dengan segenap varian judul maupun isinya) pasti hafal belaka cerita mereka.
Boleh saja, mungkin untuk cermin dan memotivasi diri agar kita mampu meraih kesuksesan secara finansiil, atau juga mendapatkan pasangan ideal seperti mereka, atau sekadar selingan dan hiburan. Tiap orang punya dalih berbeda. Namun, Ramadan ini untuk sementara ( sebaiknya seterusnya) lupakan mereka. Selebritis (dengan aneka sebutan lain) berada di dunia yang berbeda dengan masyarakat kebanyakan. Baca juga: Lagu Jelang Sahur, Grup Bimbo, dan Memperbanyak Amal-Ibadah
Dunia mereka seperti mimpi, sedang sebagian besar warga masyarakat dan netizen hidup hanya bisa "bermimpi di siang bolong". Maka bagus sikapi dengan EGP sajalah. Tidak perlu pusing dengan mereka. Sebab salah-salah kita jatuh pada kebiasaan membuang-buang waktu, berghibah, memfitnah, melalai-lalaikan amal-ibadah, dan tidak bisa lepas dari sikap berburuk sangka.
Nah itu, pada Ramadan ini mari kita perbanyak memikirkan diri sendiri saja. Memikirkan keselamatan dunia-akhirat diri sendiri dan keluarga saja sebagai prioritas. Memikirkan memperbaiki ketakwaan (yang sebenar-benarnya takwa). Mungkin saat ini Ramadan terakhir bagi kita. Wallahu a'lam bish-shawab. ***
Sekemirung, 23 April 2021/11 Ramadan 1442
Sugiyanto Hadi
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H