Gagasan  mulianya adalah untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat lewat membaca. Bergulirnya waktu, perpustakaan tersebut semakin diminati dan dibuka untuk umum khususnya warga di Solo dan sekitarnya. Berbagai bantuan buku mengalir terus, mendorong Haji Nurudin menyediakan  fasilitas gedung di lantai dua miliknya sebagai ruang perpustakaan, yang bertahan sampai sekarang. Bangunan gedung Perpustakaan  Ganesa  jika dilihat dari luar  (jalan raya) memang tidak terlalu, karena menempati lantai 2, sementara di lantai bawah dipergunakan untuk usaha pencucian mobil.
Memanjakan Pengunjung
Menempati ruangan lebih dari 10x10 meter2, interior perpustakaan Ganesa memang  memanjakan selera pengunjungnya. Saat masuk ke ruangan, AC yang mengalir dingin membuat pengunjung merasa nyaman dan langsung merasa betah. Karpet tebal di gelar memenuhi seluruh lantai ruang baca yang luas  membuat kaki  sulit beranjak dari sana.Â
Ditambah dengan bantal-bantal besar di lantai, mendorong pengunjung untuk menikmati betul saat-saat membaca.  Rak-rak tinggi menjulang  memenuhi  dinding dipenuhi dengan koleksi ribuan buku berbagai tema.  Koleksi bukunya beragam, dari buku nonfiksidengan tema politik, sosial, ekonomi, agrobisnis, keterampilan, boga, pengetahuan umum, buku-buku pelajaran, biografi, dll. Sementara untuk buku fiksi beragam, dari novel, kumcer, komik sampai buku-buku cerita untuk anak-anak yang berusia dini dari dalam negri dan import, baik buku bahasa Indonesia maupun bahasa Inggris.
Setiap harinya  perpustakaan  yang buka hari Selasa sampai Minggu ini dikunjungi ratusan orang yang berasal dari Sukoharjo, Solo, dan sekitarnya. Perpustakaan hanya tutup di hari Senin dan saat libur nasional.  Dengan member ribuan orang, siapapun bisa dengan mudah membuat kartu anggota  di sana. Semua buku dipinjamkan secara cuma-cuma alias GRATIS.
Meskipun tidak komersil, perpustakaan ini dikelola dengan secara professional  oleh petugas perpustakaan profesional. Semua koleksi buku disusun rapi dan dipisahkan berdasarklan kategori dan ditandai sehingga memudahkan untuk mencarinya. Pengunaan barcode di setiap buku juga  memudahkan dan mempercepat proses pinjam dan kembali.
 Beragam Kegiatan Rutin Diadakan
Selain menyediakan ribuan koleksi buku, Perpustakaan Ganesa juga mengadakan kegiatan rutin, sekali lagi sebagai sarana untuk meningkatkan pengetahuan warga. Kegiatan pemutaran film, diskusi buku, telling story khusus anak-anak umur 3 tahun ke atas sampai SD, GES (Ganesha English Speaking) untuk kalangan umum yang meliputi belajar singkat bahasa Inggris, diskusi, game, kuis. Selain itu ada acara  Ganesa Reading Community (GRC) yang mempertemukan penulis buku dengan warga , juga  Ganesa Craft Class (GCC) yaitu kegiatan ketrampilan membuat berbagai kerajinan tangan. Kegiatan lainnya yaitu  bermain lego, lomba telling story, membagi buku di acara hari Buku Sedunia,  lomba mewarnai, lomba telling story dll.