Provinsi Jawa Timur memiliki potensi budaya yang beragam. Budaya-budaya itu salah satunya dipengaruhi oleh suku bangsa -- suku bangsa yang mendiami wilayah ini. Ada beberapa suku bangsa asli dari provinsi ini, seperti suku Jawa, Madura, Osing, Tengger, dan Bawean. Hanya saja, suku bangsa yang paling banyak populasinya adalah suku Jawa dan suku Madura. Oleh sebab itu, budaya di provinsi ini banyak dipengaruhi oleh kedua suku bangsa besar ini.
Budaya daerah Jawa Timur sangat beragam. Bahkan, tiap wilayah memiliki budaya sendiri yang menjadi ciri khas wilayah tersebut. Sebagai contoh budaya tarian yaitu tari remo yang merupakan tari tradisional asal Surabaya dan Jombang serta tari reog dan jaranan asal Ponorogo. Ada juga seni pertunjukan khas Jawa Timur seperti pertunjukan kuda kencak asal Lumajang dan pertunjukan ludruk asal Surabaya. Ada pula perlombaan tradisional yaitu kerapan sapeh asal Pulau Madura.
Demikian rangkuman lima keunikan dan potensi Jawa Timur. Semoga bermanfaat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H