Code pun mulai menyadari kemampuan Daemon, yakni bereaksi terhadap serangan lawan. Eida pun menjelaskan bahwa Daemon bahwa mampu bereaksi lebih kuat lagi ketika menghadapi musuh dengan intensi membunuh yang lebih besar. Daemon akan memprediksi skenario penyerangan musuh di dalam kepalanya, lalu membalikannya kepada mereka.
Code pun berkata bahwa dia adalah cyborg yang cukup menakutkan, sementara Daemon hanya berkata "yaaayyyyy". Eida lalu berkata "Biarkan aku memperkenalkannya padamu sekali lagi, dia adalah ksatria pelindungku yang satunya, adik kecilku yang sebenarnya, Daemon!". Daemon lalu berpose dengan menunjukkan jempolnya, serta senyumnya yang menakutkan.
Di panel-panel akhir, scene kembali mengarah ke Amado dan Sumire. Dikatakan bahwa Sumire masih khawatir dan curiga bahwa Amado merencanakan sesuatu serta masih menyimpan sebuah rahasia. Sumire berkata terang-terangan bahwa sepertinya Amado mempunyai intensi lain.
Amado pun terdiam tak menjawab pertanyaan tersebut. Lalu Amado bertanya apakah Sumire ini sedang berlaku bijak atau malah idiot. Amado menjelaskan bahwa apabila Sumire tetap diam, dia bisa mengekstrak lebih banyak intel darinya. "Tidakkah kau tahu cara berstrategi?" kata Amado.
"Kau merencanakan sesuatu, bukan?" tanya Sumire. "Seperti yang kuduga, kau memang idiot" balas Amado. Amado pun hanya terus menghisap rokoknya, sembari kacamatanya yang mulai berkabut dan mengganggu pengelihatannya.
Nah, itulah ending dari manga Boruto chapter 59 yang akan terbit 20 Juni 2021 mendatang. Jangan lupa untuk tetap membaca Boruto chapter 59 di aplikasi legal Manga Plus. Semoga bermanfaat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H