Dilansir Kompas, komponen penting yang sebaiknya ada di dalam CV adalah berikut:
Identitas diri dan narahubung yang lengkap
Pastikan menulis identitas diri dengan lengkap. Hindari typo, lampirkan narahubung yang masih aktif dan bisa dihubungi. Jangan hanya melampirkan email saja, kalau bisa juga melampirkan nomor gawai. Terakhir, pastikan kamu menulis rangkuman tentang dirimu secara singkat, padat, dan jelas.
-
Keahlian teknis dan keahlian non-teknis
Keahlian teknis biasanya disebut dengan hard skill dan non-teknis adalah soft kill. Lampirkan kedua hal tersebut di dalam CV. Cukup tulis yang benar-benar kamu kuasai.Â
Kolom keahlian teknis dan keahlian non-teknis membantu rekruiter untuk mempertimbangkan kemapuan yang kamu miliki.
Buatlah CV yang kreatif
CV juga bisa dibuat dengan kreatif, lho! Apalagi jika kamu melamar di pekerjaan bidang kreatif. Selama CV didesain secukupnya, tidak berlebihan, dan pastinya terbaca dengan baik oleh rekruiter.Â
Siapkan portofolio dan sertifikat
Seperti yang pernah saya ulas di artikel berjudul "Persiapan Melamar Kerja: CV, Portofolio, dan Sertifikat", selain CV komponen penting yang bisa kamu lampirkan adalah portofolio dan sertifikat pelatihan kerja atau sertifikat magang kerja.
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!