Dalam perjalanan kami dari 2018, kami tahu ada beberapa skill yang mungkin hanya bisa disampaikan dengan baik, apabila dilakukan secara tatap muka. Namun semasa pandemi, mulai dari April 2020, hingga sekarang, kami tetap menjalankan kegiatan dengan cara online. Dan selama kami selalu gunakan Zoom. Namun zoom memiliki beberapa kelemahan yang mungkin kurang cocok untuk model interaksi kelas.
Maka kami sejak awal 2024, kami memilih Classin. Dengan Classin, kami mendapatkan interaksi seperti layaknya di kelas. Maka Classin sangat cocok untuk pembelajaran hybrid learning. Tapi kami perlu lebih dari itu. Ada skill yang tetap perlu disampaikan dengan interaksi antar pembelajar, dan ini yang bisa disediakan Classin lebih baik.Â
Kelemahan Lifelong Learning
Selain sisi positif dan keuntungan, lifelong learning juga ada kendala. Diantaranya harus bisa menyediakan waktu, tenaga dan mungkin biaya yang tidak sedikit.Â
Itu sebabnya, sangat penting memiliki kehidupan yang seimbang, antara work-life-study agar bisa optimal. Selain terkai dengan hal diatas, ada juga harus memperhatikan kelebihan informasi (information overload). Kita tetap harus memilih fokus mana da apa yang ingin dikuasai. Jangan berharap bisa menguasai semua hal.
Kami, dengan EVENTCERDAS, tetap akan setia berusaha memberikan materi workshop terbaik untuk bisa diikuti banyak orang. Sebagian besar kegiatan kami adalah interaktif, dan mungkin berlangsung onsite ataupun online. Kami terus mengundang dan berusaha mengajak sebanyak mungkin orang untuk bisa menjadi manusia pembelajar, lifelong learner.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H