Mohon tunggu...
Sri Wangadi
Sri Wangadi Mohon Tunggu... Penulis - 📎 Bismillah

📩 swangadi27@gmail.com 🔁 KDI - BTJ

Selanjutnya

Tutup

Foodie Pilihan

Tai Minyak, Nikmatnya Panganan Lokal Asli Nusantara

24 Maret 2022   18:31 Diperbarui: 24 Maret 2022   18:33 3465
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Tai Minyak? Agak aneh dan jijik ya kata pertamanya. Tapi tenang bestie, kata-nya tak se nyeleneh dengan rasanya yang bikin jadi kangen.

Tai minyak yang pada beberapa daerah di Indonesia lebih dikenal dengan tai boka, tahi lala, tain tlengis, blondo, klendo atau galendo sebetulnya adalah sebutan untuk sisahan kelapa (ampas kelapa) ketika membuat minyak kelapa

Kalau daerah saya di Sulawesi Tenggara, orang-orang menyebutnya tai minyak. Warnanya kecoklatan, rasanya? ah mantap, apalagi jika dicampur dengan sambal.

Popularitas minyak kelapa memang masih kalah jika dibandingkan dengan minyak kelapa sawit sebagai bahan menggoreng makanan. Padahal dari segi nutrisi, minyak kelapa masih menang banyak dibanding dengan minyak goreng rafinasi. 

Melansir dari laman alodokter, senyawa dalam minyak kelapa seperti asam laurat, kaprilat, dan kaprat, dapat mendukung pertumbuhan probiotik di dalam saluran pencernaan yang berfungsi untuk melawan bakteri jahat.

Minyak kelapa yang baik adalah minyak kelapa murni, bukan minyak kelapa olahan yang diekstrak dari kelapa yang masih segar tanpa diolah menggunakan bahan kimia tambahan atau diproses tanpa suhu tinggi. Hal tersebut bertujuan agar kandungan alami, seperti senyawa phenolic, tidak hilang atau rusak.

Minyak kelapa yang dibuat secara tradisional kebanyakan hanya dipasarkan sebatas skala lokal saja. Sisa olahan dari minyak kelapa yang menghasilkan ampas inilah yg membuat lidah ingin terus bergoyang saat menyantap makanan yang di mix dengan taburan tai minyak.

Sewaktu kecil, saya sering sekali menyantap tai minyak yang dipadu dalam sambal sebagai pelengkap pisang goreng dan teh hangat.

Terkadang, tai minyak juga sering saya taburi dalam nasi hangat, rasanya kayak ada manis-manisnya gitu. Makanpun jadi lebih lahap dari biasanya. 

Olahan tai minyak juga cukup enak untuk dimakan tanpa pendamping makanan lainnya, rasanya yang gurih dan nikmat sering dijadikan pilihan cemilan saat mulut ingin mengunyah.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun