Selama berhaji, saya tidak merasa telantar, karena selalu adaptasi. Ketika di rumah tidak makan mie instan, saat itu kenapa tidak? Saya rasa saat Armuzna makanan berlimpah. Setiap tenda ada lemari es yang isinya air mineral. Ada juga tempat merebus air untuk membuat kopi, susu, teh, mie.Â
Namun, untuk pihak terkait termasuk Mashariq, perlu evaluasi dan memperbaiki layanan haji berikutnya. Secara umum pemerintah RI dan Mashariq telah berhasil melayani para jemaah, kesalahan-kesalahan dikit, saya rasa wajar. Kita tidak perlu panik, membuat gaduh. Semua bisa ditanyakan secara baik-baik. Jangan sampai karena kurang tahu jadi malu, seperti berita di Kompas.Â
Untuk diketahui, Mashariq singkatan dari Motawif Pilgrims for Southeast Asian Countries Co, merupakan perusahaan penyedia layanan konsumsi, akomodasi dan transportasi bagi jemaah asal Asia Tenggara.
Dalam keterangan di laman Kementerian Agama, Mashariq bekerja sama dengan pemerintah Arab Saudi dan pemerintah negara asal jemaah haji. Mashariq menunjuk subkontraktor untuk menjadi operator penyedia layanan, termasuk layanan katering.
Semoga bermanfaat.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H