Mohon tunggu...
Sri Pujiati
Sri Pujiati Mohon Tunggu... PNS - Nothing

Jepara, Jawa Tengah

Selanjutnya

Tutup

Diary Pilihan

Masa Sekolah Terasa Berkesan Ketika Tak Ada Gadget di Tangan

29 April 2021   23:36 Diperbarui: 29 April 2021   23:50 268
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sumber:tribunnews.com

Memang dengan adanya gadget hubungan persahabatan masih terasa, namun kita bisa melihat sekarang saat ada pertemuan. Pasti semua sibuk dengan gadget di tangan. Memang mereka berkumpul di satu tempat namun pikiran mereka tidak ada di tempat itu. 

Saya sering melihat pemandangan seperti itu, baik itu di kantor, di tempat makan maupun di tempat lainnya. Banyak yang sibuk dengan gadget-nya dan tidak memerhatikan sekelilingnya.  Mereka sibuk dengan urusan masing-masing. Hal itu membuat pertemuan kurang berkesan karena semua sibuk dengan gadgetnya masing-masing. 

Karena saya pernah mengalami masa sekolah tanpa gadget, saya merasakan bagaimana indahnya masa- masa sekolah itu. Semua terasa sama dan bisa menghabiskan waktu bersama teman dengan hal-hal yang luar biasa dan waktu pun terasa begitu bermakna. Karena kita mengisinya dengan berbagi banyak hal dengan teman. 

Kedua, Bisa Saling Menghargai

Selanjutnya adalah hubungan pertemanan terasa lebih berharga dan berkesan karena tidak ada yang membawa gadget. Tentu saja ketika bertemu dengan teman kita bisa lebih banyak bercerita tentang banyak hal dan melakukan banyak hal pula. 

Kita juga bisa saling menghargai ketika ada teman yang ingin curhat atau bercerita tentang suatu hal. Karena tidak ada gangguan dari suara dering handphone atau gadget. Hal itu akan membuat seorang teman dihargai saat berbagi karena  diperhatikan dan  didengarkan. Hal seperti ini mungkin jarang kita lihat sekarang. Karena saat kita bercerita biasanya teman kita justru sibuk sendiri dengan gadgetnya.

Karena hal itulah saya dan teman-teman saya bisa saling bercerita tentang banyak hal saat bertemu karena tidak ada yang sibuk sendiri. Karena itu juga saya dan teman-teman bisa sering berinteraksi dan bersosialisasi hal itu membuat hubungan menjadi dekat. 

Terkadang juga banyak hal konyol yang terjadi  karena ulah jail dari teman-teman di masa sekolah. Karena hal-hal konyol itulah yang membuat sekolah terasa mengasyikkan dan menyenangkan serta membuat betah untuk bersekolah.

Ketiga, Semua Terasa Sama 

Seperti yang saya tuliskan sebelumnya bahwa aturan dilarang membawa handphone membawa dampak  yang luar biasa bagi saya. Mungkin jika tidak ada aturan tersebut, saya akan merasa minder karena tidak memilki handphone. 

Saya juga akan merasa asing dengan teman-teman sendiri. Ketika teman-teman sibuk dengan handphone saya hanya bisa menatapnya. Beruntung hal tersebut tidak terjadi dan saya bisa menikmati masa-masa sekolah dengan penuh kenangan yang berkesan dan menyenangkan dengan teman-teman. Hal itulah yang membuat masa-masa SMP saya terasa berkesan. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Diary Selengkapnya
Lihat Diary Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun