Kebhinekaan global adalah konsep yang penting dalam dunia yang semakin terhubung secara global. Kehidupan kita saat ini dipengaruhi oleh interaksi lintas budaya, baik dalam bentuk perdagangan, migrasi, maupun pertukaran informasi.Oleh karena itu, sangat penting bagi sekolah untuk memperkenalkan kebhinekaan global kepada peserta didik, agar mereka dapat menjadi individu yang terbuka, toleran, dan memahami perbedaan budaya di sekitar mereka.Membangun wawasan Kebhinekaan Global pada diri peserta didik merupakan upaya yang penting dalam menjaga kedamaian dunia (Ovina, 2023) Wawasan kebhinekaan global merujuk pada pemahaman mendalam tentang nilai dan pentingnya keberagaman dalam semua aspek kehidupan manusia. Ini adalah sebuah konsep yang mengajak kita untuk merenung tentang cara berinteraksi dengan masyarakat yang berbeda dan untuk menghargai kontribusi yang beragam dari berbagai budaya dan individu. Kebhinekaan global juga mencerminkan kemampuan kita untuk bekerja bersama secara harmonis, meskipun perbedaan-perbedaan yang ada.Pentingnya wawasan kebhinekaan global menjadi semakin relevan dalam konteks globalisasi dan kemajuan teknologi yang memungkinkan kita untuk berhubungan dengan masyarakat di seluruh dunia dalam sekejap mata. Seiring dengan perkembangan ini, kita dihadapkan pada kesempatan dan tantangan untuk menghargai, memahami, dan berkolaborasi dengan masyarakat yang berasal dari latar belakang yang berbeda.
Â
Hasil Refleksi
1.Dunia yang Berwarna Tentang Kebhinekaan Global
Bahwa dunia yang memiliki keberagaman yang berbeda-beda tetapi selalu mengakui realita bangsa majemuk(suku, Bahasa, agama, ras, golongan) yang selalu menjunjung tinggi persatuan dengan semangat toleransi Keragaman ini bukanlah sebuah kelemahan, melainkan sebuah kekuatan yang harus dihargai dan dipelihara.
2. Negeri penuh Harmoni Tentang Kebinekaan Indonesia
Kebinekaan Indonesia (Negeri Penuh Harmoni) merupakan sebuah karunia dari sang pencipta. Dalam kebinekaan ini terdapat nilai-nilai persatuan, kesatuan, dan kebhinekaan yang harus dijaga dan diwariskan kepada generasi mendatang. Setiap kelompok etnis, agama, dan budaya memiliki keunikan dan kontribusi yang berbeda-beda. Oleh karena itu, kita harus belajar untuk menghormati, menghargai, hidup rukun, dan saling tolong menolong dalam perbedaan yang ada di antara kita.
3. Damai Mulai dari Diri Tentang Berdamai dengan Diri
sebuah refleksi untuk mengingatkan diri sendiri bahwa setiap individu memiliki identitas yang unik dan tidak perlu dibandingkan dengan orang lain. Setiap orang memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing, dan hal ini harus diterima dengan lapang dada.
4. Sekolahku yang Bhineka Keragaman Di Sekolah
Bahwa di dalam sebuah sekolah atau instansi memiliki banyak keberagaman warga sekolah baik dari latar belakang siswa, sukunya, bahasanya, agama, golongannya. Namun dari keberagaman tersebut maka diperlukannya penerapan nilai-nilai toleransi di sekolah atau kelas dalam bentuk program kebinekaan yang dapat membantu siswa untuk belajar tentang keberagaman dan menghargai perbedaan, serta merangkul semua siswa tanpa pandang bulu dan selalu dapat bekerjasama dalam perbedaan.