Mohon tunggu...
Sultoni
Sultoni Mohon Tunggu... Freelancer - Pengamat Politik dan Kebijakan Publik AMATIRAN yang Suka Bola dan Traveling

Penulis lepas yang memiliki ketertarikan pada isu-isu sosial politik, kebijakan publik, bola dan traveling

Selanjutnya

Tutup

Politik Pilihan

Diisukan akan Gabung dengan PPP, Sandiaga Uno Siap Berlaga di Pilpres 2024?

4 Januari 2023   06:28 Diperbarui: 4 Januari 2023   06:34 798
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno diisukan akan hengkang ke PPP dari Gerindra. Sumber Foto : Riau24.com

Namun demikian, dirinya menghormati status Sandiaga yang masih kader Partai Gerindra. Sehingga tidaklah etis menurutnya jika PPP terkesan mencabut tanaman orang lain.

Disisi lain Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad menegaskan, tak ada masalah jika kader Gerindra, Sandiaga Uno pindah ke Partai Persatuan Pembangunan (PPP).

"Ya enggak ada masalah. Kita dengan partai semua kan hubungan baik, terutama di parlemen. Mau dengan PPP, mau dengan partai yang lain, kita enggak ada masalah," ujar Dasco di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Kamis (29/12/2022) sebagaimana dikutip dari kompas.com.

Namun sang ketua umum partai berlambang burung garuda ini, Prabowo Subianto tampaknya belum memberikan tanggapannya terkait dengan isu bakal hengkangnya Sandiaga Uno ke PPP.

Tapi, jika melihat manuver-manuver dari Sandiaga Uno belakangan ini yang sering melempar pernyataan siap maju di Pilpres 2024, padahal disisi lain Gerindra sendiri sudah final bakal mengusung Prabowo Subianto sebagai capres di 2024,penulis meyakini hal tersebut akan membuat Gerindra bakal ikhlas dan dengan senang hati akan melepas kadernya tersebut berlabuh ke PPP.

Sandiaga Uno siap bertarung di Pilpres 2024

Melihat gerak-gerik Sandiaga Uno belakangan ini yang sering melakukan "blusukan" keberbagai daerah di Indonesia dan munculnya beberapa simpul rewan pendukungnya diberbagai daerah, sang Menparekraf ini nampaknya memang sudah sangat serius dan siap untuk ikut maju dalam kompetisi Pilpres di 2024 mendatang.

Apalagi kesiapan dirinya untuk maju sebagai kontestan di Pilpres 2024 juga telah ia akui dan utarakan sendiri kepada publik, terlepas apakah nantinya dirinya akan didapuk sebagai capres atau cawapres oleh partai pendukungnya di Pilpres 2024.

Sandiaga memang terlihat memilih rasional sehingga tidak mematok target tinggi dengan harus menjadi capres di 2024. Baginya posisi cawapres pun sudah cukup dan tidak menjadi masalah.

Jika melihat hasil survey bakal capres terakhir yang dirilis oleh Charta Politika pada tanggal 22 Desember 2022 yang lalu, elektabilitas Sandiaga Uno memang relatif jeblok jika dicalonkan sebagai capres.

Tingkat elektabilitas Sandiaga Uno hanya berada diangka 2 persen dan masih berada dibawah nama Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil dan Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun