Kapan PSSI tegas? Di mana Humas PSSI?
Atas kondisi ini, berbagai pihak, kini sangat menanti ketegasan PSSI. Para praktisi, pengamat, publik, netizen sepak bola Indonesia pun menanti PSSI bersuara atas kejadian ini. Di mana Humas PSSI?
Bila Eko benar terkait dengan tiga klub, kini bahkan sampai di titik putaran delapan besar, tinggal selangkah lagi lolos ke Liga 2 karena 6 tim dipastikan mendapat tiket ke Liga 2, yaitu ranking 1, 2, 3 dari dua grup delapan besar, PSSI wajib bertindak. Tidak boleh ada tawar-menawar, setop menjadi pengurus PSSI hanya untuk jalur kepentingan!
Pastinya Eko Setyawan pun, sejatinya wajib ditindak oleh PSSI. Komite Etik PSSI bisa memanggil Eko. Sebab, statusnya saat ini yang masih tercatat sebagai anggota Exco organisasi tersebut, sebab dia melanggar aturan statuta PSSI. tegasnya.
Ayo Erick, jangan "Gajah di pelupuk mata tak nampak, semut di seberang lautan nampak"
Meski Anda sedang rajin mengejar prestasi via jalur naturalisasi, apa tidak risih di gerbong kepengurusan yang Anda pimpin, ada drama memalukan dan memilukan yang sutradara dan aktornya bawahan Anda? Atau, drama di Liga 3 memang sudah direncanakan aktor dan sutradaranya?
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H