Mohon tunggu...
Supartono JW
Supartono JW Mohon Tunggu... Konsultan - Pengamat pendidikan nasional, sosial, dan pengamat sepak bola nasional. Ini Akun ke-4. Akun ke-1 sudah Penjelajah. Tahun 2019 mendapat 3 Kategori: KOMPASIANER TERPOPULER 2019, ARTIKEL HEADLINE TERPOPULER 2019, dan ARTIKEL TERPOPULER RUBRIK TEKNOLOGI 2019

Bekerjalah dengan benar, bukan sekadar baik

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Selamat Indra Sjafri dan Timnas Indonesia U-22, Dihargai AGA Siwo PWI

30 Agustus 2023   10:12 Diperbarui: 30 Agustus 2023   10:26 352
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi Supartono JW

Ilustrasi Supartono JW
Ilustrasi Supartono JW
KSN meneladani apa yang dilakukan oleh Ronny Pattinasarany saat duduk sebagai Direktur Usia Muda PSSI, di bawah kepemimpinan Agum Gumelar, yang sampai detik ini, jejaknya tidak diteruskan oleh PSSI.

Terima kasih Siwo PWI

Kembali menyoal  AGA VI Siwo PWI Pusat, yang menggelar kegiatan ini untuk pertama kalinya di luar Pulau Jawa, yaitu di Kota Balikpapan, Provinsi Kalimantan Timur. Saya sangat bersyukur dan bangga kepada Siwo PWI Pusat.

Terlebih, saya kutip pernyataan Ketua Siwo PWI Pusat Gungde Ariwangsa, Senin (28/8/2023) yang dirilis oleh berbagai media di tanah air, menyebut:

"Kota Balikpapan kita pilih karena pernah menjadi tuan rumah Porwanas dan PON, selain itu ini juga keaktifan Siwo Kaltim juga, ketika kita tawarkan kegiatan ini Kaltim setuju, namun kita liat juga dukungan pemerintah daerahnya," ujar Gungde Ariwangsa.

Gungde Ariwangsa menambahkan, untuk AGA VI 2023 dibagi menjadi dua kategori, yaitu Umum dan Difabel.
"Kategori Umum melibatkan Atlet Terbaik Putra, Atlet Terbaik Putri, Tim Terbaik, Pelatih Terbaik, Pembina Terbaik, Atlet Harapan Putra, dan Atlet Harapan Putri. Sedangkan kategori Difabel mencakup Atlet Terbaik Putra, Atlet Terbaik Putri, dan Pelatih Terbaik," jelasnya.

Hasil apresisi dan penghargaannya, atlet yang menerima penghargaan kategori sebagai atlet harapan adalah Rahmat Erwin Abdullah (angkat besi) dan Priska Madelyn Nugroho (tenis).

Lalu ada Indra Sjafri sebagai pelatih terbaik dan tim terbaik adalah Timnas U-22 Sepakbola.

Sangat layak

Atas AGA VI 2023 yang dinobatkan kepada Indra Sjafri dan Timnas Indonesia U-22 yang diasuhnya, adalah hal yang sangat layak.

Terlebih, apa yang dilakukan oleh Indra Sjafri sejak proses pembentukan tim, lalu TC, hingga berproses dalam SEA Games 2023 sejak fase grup, semua dilalui dengan benar dan baik.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun