Kelima, selalu optimis dan melihat ke depan. Ketika orang memandang suatu cita-cita dengan segala keadaan yang baik dan tidak berburuk sangka, tidak mudah lemah akan cita-citanya, maka RA Kartini percaya cita-cita tersebut akan dapat tercapai.Â
Beliau orang yang selalu mengagung-agungkan masa silamnya dan puas dengan pencapaiannya dulu, karena mereka yang mempunyai sifat seperti itu seakan puas dengan hanya membanggakan nenek moyang zaman dahulu.Â
Sifat optimis ini, juga wajib mengalir dalam darah seluruh rakyat Indonesia mulai dari rakyat biasa sampai pemimpin negeri, yaitu optimis pandemi corona akan segera berakhir karena tindakan pencegahan, antisipasi, dan penanganan wabah covid 19 tepat.Â
Bila, hingga sekarang dianggap masih belum tepat dan efektif, harus optimis bahwa para pemimpin kita akan segera memutuskan kebijakan yang paling tepat dan efektif.Â
Keenam, keseimbangan antara ilmu pengetahuan dan akhlaq. Bukan hanya ilmu pengetahuan yang penting bagi RA Kartini, namun kecerdasan berpikir dan kecerdasan budi harus sama-sama dimajukan.Â
Bagi Kartini yang juga merupakan seorang pendidik, tugas pendidik belum usai jika hanya mencerdaskan pikiran saja, ia harus mendidik budi atau akhlaq muridnya.Â
Inilah sifat RA Kartini yang bila diaplikasikan pada saat sekarang adalah dalam ranah kecerdasan intelektual dan emosional. Nampak jelas, dalam situasi pandemi corona, kita dapat melihat, dari mulai rakyat biasa (jelata, menengah, kaya), elite partai, hingga pemimpin negeri, siapa yang masih miskin kecerdasan intelektual dan sangat parah kecerdasan emosionalnya.Â
Sehingga nampak pula kelemahan dalam tindakan dan akhlaknya.Â
Semoga, momentum Hari Kartini di saat wabah pandemi corona saat ini, sifat-sifat teladan RA Kartini yang sudah mulai sulit ditemukan, sudah terkikis oleh zaman, akan kembali muncul. Aamiin.Â
catatan: tulisan ini tayang juga di laman indonesiana.id milik penulis
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H